Reporter: Arif Ferdianto | Editor: Noverius Laoli
Sementara itu, Ekonom Bank Permata Josua Pardede menilai pertumbuhan ekspor cenderung melambat bahkan terkontraksi secara tahunan. Ini disebabkan tertahannya normalisasi harga komoditas karena faktor geopolitik hingga perlambatan ekonomi dunia.
“Yang menjadi tantangan adalah ketidakpastian terkait dengan ekonomi Tiongkok yang sampai saat ini masih menunjukkan pelemahan. Tiongkok merupakan mitra dagang dan tujuan ekspor utama Indonesia,” terangnya.
Di sisi impor, kata Josua, berpotensi tetap tumbuh positif secara tahunan sejalan dengan resiliensi ekonomi Indonesia. Selain itu, harga minyak terus meningkat dari akhir 2023 akibat tensi geopolitik, pembatasan produksi OPEC+, dan menurunnya inventory minyak AS.
Baca Juga: Lonjakan Nilai Impor Gerus Surplus Dagang
Menurutnya, jika pola ini terus berlanjut kemungkinan neraca dagang bisa menjadi defisit. Namun, dia melihat penurunan surplus sampai ke defisit tersebut akan memiliki pola yang bertahap.
“Kondisi ini kami prediksi akan terefleksi ke pelebaran defisit neraca transaksi berjalan di tahun ini. Namun, pelebaran defisit akan lebih bersifat manageable,” terangnya.
Josua menyebutkan, investasi portofolio pasar saham sudah tercatat net inflow di paruh pertama. Sementara untuk obligasi mencatatkan net outflow akibat dampak dari ‘higher-for-longer’ suku bunga global.
Dia bilang, untuk Foreign Direct Investment (FDI) masih ada peluang untuk mencatatkan inflow sejalan dengan memudarnya aksi ‘wait-and-see’ investor pasca pemilu.
Baca Juga: Warren Buffett Tempatkan 78% Portofolio Berkshire Hathaway di 6 Saham Unggulan Ini
“Oleh sebab itu dampkanya pada Rupiah adalah Rupiah akan cenderung sideways pada paruh pertama 2024. Lebih lanjut, Josua menambahkan, di paruh kedua dengan terbukanya ruang pemotongan suku bunga global, sentimen risk-on akan meningkat.
“Kami prediksi aliran net inflow akan meningkat pada neraca transaksi modal dan finansial yang memberikan peluang bagi Rupiah untuk menguat atau apresiasi pada paruh kedua 2024 ini,” pungkasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News