kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.347.000 0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Kemtan ajak Iran berinvestasi di Indonesia


Rabu, 04 Juli 2018 / 07:41 WIB
Kemtan ajak Iran berinvestasi di Indonesia
ILUSTRASI. Menteri Pertanian Amran Sulaiman


Reporter: Lidya Yuniartha | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Pertanian Amran Sulaiman mengajak pemerintah Iran untuk berinvestasi di sektor pertanian di Indonesia. Hal ini disampaikannya setelah menerima kunjungan Duta Besar Iran untuk Asia Tenggara dan Timur Tengah Valiollah Mohammadi di Kementerian Pertanian, Selasa (3/7).

Amran mengatakan, sampai saat ini Iran masih mempertimbangkan permintaan ini. “Mereka minta syarat-syarat. Sharenya berapa, pengusaha lokal berapa, pengusaha Indonesia berapa. Mereka akan kirim surat nanti,” ujar Amran.

Amran mengatakan, untuk investasi ini Indonesia akan menawarkan gula, sapi dan jagung. Sementara, Iran menawarkan investasi di komoditas gandum juga di bidang water management.

Sementara itu, Valiollah mengatakan, potensi kerjasama antara Indonesia dan Iran khususnya di bidang pertanian sangat besar. Menurutnya, banyak komoditas yang diproduksi di Indonesia yang bisa diekspor ke Iran dan begitupun sebaliknya.

“Iran banyak mengimpor palm oil, kopi dan kakao. Sementara, untuk sekarang Indonesia mengimpor beberapa jenis buah, patung, kurma dan beberapa barang lainny,” ujar Valiollah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×