Reporter: Siti Masitoh | Editor: Khomarul Hidayat
KONTAN.CO.ID – JAKARTA. Hasil survei dari Mandiri Institute Edisi 6 April 2025 mencatat, belanja kelompok bawah mengalami perlambatan, dan masyarakat kelompok menengah menahan belanjanya pada periode Ramadan 2025.
Mandiri Institute menyebut, tingkat tabungan kelompok bawah biasanya meningkat di periode Ramadan, namun pada tahun ini terus melambat dan berada di level terendah, menunjukkan daya beli yang semakin tergerus.
Sementara itu, tingkat tabungan kelompok menengah stabil dan relatif sama dengan di Ramadan 2024, mengindikasikan perilaku menahan belanja. Di sisi lain, tingkat tabungan kelompok atas dalam tren melambat, mengindikasikan belanja saat ini lebih banyak dilakukan oleh kelompok ini.
Baca Juga: Survei Mandiri Institute: Masyarakat Mengerem Belanja Pada Libur Lebaran 2025
Adapun bila dilihat dari indeks tabungan, kelompok bawah tercatat mencapai 79,8 pada Maret 2025, turun dari Maret 2024 yang sebesar 84,4.
Kemudian, untuk tabungan kelompok menengah tercatat sebesar 101,8 pada Maret 2025, cenderung flat bila dibandingkan Maret 2024 yang sebesar 101,1. Untuk tabungan kelompok atas mencapai 93,3 pada Maret 2025, atau turun dari Maret 2024 sebesar 97,4.
Selanjutnya: Bandung Hujan Pukul 3 Sore, Ini Prakiraan Cuaca Besok (16/4) di Jawa Barat
Menarik Dibaca: Bandung Hujan Pukul 3 Sore, Ini Prakiraan Cuaca Besok (16/4) di Jawa Barat
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News