Sumber: Kompas.com | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) Partai Hanura kubu Sarifuddin Sudding memutuskan mengangkat Marsekal Madya (Purn) Daryatmo sebagai Ketua Umum Partai Hanura.
Pengangkatan Daryatmo diakukan setelah 27 DPD dan 401 DPC Hanura memutuskan memberhentikan Oesman Sapta Odang atau OSO sebagai Ketua Umum Partai Hanura.
"Apakah kita setuju menetapkan Bapak Daryatmo sebagai Ketua Umum?" tanya Ketua Sidang Rufinus Hotmaulana disambut ucapan setuju oleh pengurus Hanura di kantor DPP Hanura, Cilangkap, Jakarta Timur, Kamis (18/1).
Sebelum diangkat sebagai Ketua Umum Partai Hanura, Daryatmo menjabat Wakil Ketua Umum Partai Hanura.
Selain itu, Daryatmo juga ditunjuk sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum di tengah gonjang-ganjing prahara Hanura.
Adapun Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan sekaligus pendiri Hanura, Wiranto, tetap menjabat Ketua Dewan Pembina Partai Hanura.
Sementara itu, Oesman tetap merasa sah sebagai ketua umum. Pada Rabu, ia menunjukkan surat keputusan Menteri Hukum dan HAM tentang restrukturisasi, reposisi, dan revitalisasi pengurus DPP Partai Hanura masa bakti 2015-2020 dengan nomor M.HH-01.AH.11.01 tahun 2018.
Menurut dia, SK itu diterbitkan pada Rabu sore.
"Menkumham sudah mengeluarkan SK, kami organisasi sah. Ini ada tanda tangan Menkumham masih hangat, baru keluar sore ini," ujar Oesman di kediaman pribadinya, Jalan Karang Asem, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu malam.
Oesman menegaskan, dengan adanya SK Menkumham tersebut, secara hukum, posisinya sebagai Ketua Umum Partai Hanura sah.
"Menkumham sudah mengeluarkan surat bahwa kami adalah satu organisasi yang sah yang dapat menjalankan organisasi ini," katanya. (Yoga Sukmana)
Artikel ini sudah tayang di Kompas.com, berjudul: Munaslub Hanura Kubu Sudding Angkat Daryatmo Jadi Ketua Umum
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News