Reporter: Lidya Yuniartha | Editor: Yudho Winarto
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Kesehatan (Kemenkes) memastikan sampai saat ini belum menemukan penyebaran virus corona baru (COVID-19) di Indonesia. Hal ini terlihat dari uji laboratorium yang dilakukan oleh Kemenkes.
Sekretaris Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kementerian Kesehatan (Ditjen P2P Kemenkes) Achmad Yurianto mengatakan, pihaknya sudah melakukan pemeriksaan terhadap 104 spesimen yang berasal dari 39 rumah sakit di 19 provinsi di Indonesia.
Hasil pemeriksaan tersebut menunjukkan bahwa tidak ada virus corona yang ditemukan. "Sehingga kita bersyukur sampai dengan hari ini, dari data yang kami terima di pukul 18.00 WIB kemarin, [hasilnya] negatif. Kita akan tetap mewaspadai ini,' ujar Achmad, Senin (17/2).
Baca Juga: Pemerintah akan beri diskon untuk gairahkan pariwisata yang lesu akibat wabah corona
Menurut Achmad, pihaknya memang melakukan surveilans aktif terkait kemungkinan munculnya penyakit ini di Indonesia. Sistem surveilans pun melibatkan 100 rumah sakit yang memang sudah disiapkan sejak kasus corona pertama muncul di Indonesia.
Achmad menerangkan, Kemenkes sudah melakukan berbagai upaya untuk menghalangi penyebaran corona di Indonesia. Dia menyebut, upaya cegah-tangkal adalah prioritas dalam menghadapi virus corona.