Reporter: kompas.com | Editor: S.S. Kurniawan
Sri Mulyani lahir di Bandarlampung, 26 Agustus 1962, dan merupakan anak ketujuh dari pasangan Prof Satmoko dan Retno Sriningsih. Melansir Kompas.com, 23 Oktober 2019, dia menempuh pendidikan di Universitas Indonesia setelah menamatkan pendidikan menengah di SMA Negeri 3 Semarang pada 1981 silam.
Setelah itu, menteri keuangan yang akrab disapa SMI atau Ani ini melanjutkan kuliah di University of lllinois Urbana Champaign AS, hingga mendapat gelar Ph.D. of Economics di University of lllinois Urbana-Champaign, AS, pada 1992
Sri Mulyani mengawali kariernya di pemerintahan dengan menjadi Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) pada 2004 di bawah kepemimpinan Presiden Susilo Bambang Yudoyono. Setahun di Bappenas, Sri Mulyani dilantik sebagai Menteri Keuangan pada 2005 hingga 2010.
Baca Juga: Sri Mulyani: Kasus Harley Davidson selundupan merupakan pengkhianatan pejabat BUMN
Dia juga sempat menjadi Plt Menteri Koordinator Perekonomian pada 2008 hingga 2009.
Setelah itu, Sri Mulyani berkiprah di lembaga internasional dengan menjabat sebagai direktur pelaksana World Bank pada 2010 hingga 2016. Saat di Bank Dunia, Sri Mulyani mempromosikan tentang persamaan gender.
Di bawah Pemerintahan Joko Widodo, Sri Mulyani kembali ke Indonesia dengan menjabat sebagai menteri keuangan selama dua periode, yakni 2016 hingga 2019 dan 2019 sampai 2024.
Penulis: Virdita Rizki Ratriani
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Sri Mulyani Masuk Daftar 100 Perempuan Paling Berpengaruh di Dunia Versi Forbes"
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News