Reporter: Yusuf Imam Santoso | Editor: Noverius Laoli
Non Performing Loan (NPL) kredit perbankan untuk UMKM dapat meningkat secara signifikan, yang berpotensi semakin memperburuk perekonomian.
Baca Juga: Ini jaring pengaman yang dijanjikan Jokowi untuk tanggulangi dampak Covid-19
Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati mengatakan pemerintah akan terus menjaga seluruh aspek perekonomian dalam negeri. Maka dari itu pemerintah menganggarkan belanja dan pembiayaan dalam rangka Covid-19 mencapai Rp 405,1 triliun.
"Maka dari itu, fungsinya untuk menahan segala macam sentimen saat ini agar ekonomi dalam negeri terjaga,” kata Menkeu, Selasa (1/4).
Baca Juga: Realokasi Anggaran Pembangunan
Secara umum, total tambahan belanja pemerintah untuk penangan Covid-19 mencapai Rp 225,1 triliun. Angka ini merupakan kalkulasi dari anggaran stimulus dukungan industri Rp 75 triliun, perlindungan sosial senilai Rp 110 triliun, dan perlindungan kesehatan sebanyak Rp 75 triliun.
Sementara, total pembiayaan dalam rangka mendukung program pemulihan ekonomi nasional termaksud stimulus untuk ultra mikro senilai Rp 150 triliun.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News