kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45893,43   -4,59   -0.51%
  • EMAS1.333.000 0,53%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Keyakinan Konsumen akan Kondisi Ekonomi Turun pada Juli 2022


Senin, 08 Agustus 2022 / 19:39 WIB
Keyakinan Konsumen akan Kondisi Ekonomi Turun pada Juli 2022
ILUSTRASI. Konsumen memilih barang di gerai fashion di sebuah pusat perbelanjaan di Jakarta, Selasa (18/8). Keyakinan konsumen akan kondisi ekonomi saat ini menurun pada Juli 2022


Reporter: Bidara Pink | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Keyakinan konsumen akan kondisi ekonomi tampak menurun pada Juli 2022. Ini terlihat dari Indeks Kondisi Ekonomi (IKE) Saat Ini yang sebesar 110,9, atau lebih rendah dari 114,5 pada bulan Juni 2022.

Direktur Eksekutif, Kepala Departemen Komunikasi BI, Erwin Haryono, mengatakan, meski menurun, tetapi indeks ini masih berada di zona optimistis atau indeks di atas 100.

"Dengan demikian, masyarakat masih optimistis terhadap kondisi ekonomi saat ini," tutur Erwin dalam laporannya, Senin (8/8).

Penurunan IKE aaat ini didorong oleh penurunan seluruh komponen pembentuk IKE, terutama Indeks Penghasilan Saat Ini, yang turun 5,0 poin menjadi 118,2.

Penurunan nampak terjadi pda responden dengan pengeluaran Rp 4,1 juta hingga Rp 5 juta per bulan. Dari sisi usia, penurunan juga terjadi pada seluruh kategori usia responden, dengan yang tertinggi pada kelompok usia 31 tahun hingga 40 tahun. 

Baca Juga: Indeks Keyakinan Konsumen Tergerus pada Juli 2022

Keyakinan masyarakat terhadap ketersediaan lapangan kerja juga menurun. Ini terlihat dari Indeks Ketersediaan Lapangan Kerja Saat Ini yang turun 3,7 poin menjadi 111,9 pada Juli 2022.

Penurunan indeks terjadi pada sebagian besar kategori pendidikan, terutama pada responden dengan pendidikan pasca sarjana. Sedangkan dari sisi usia, penurunan terjadi pada sebagian besar kelompok responden, dengan terdalam pada responden dengan usia 20 tahun hingga 30 tahun. 

Sejalan dengan itu, keyakinan konsumen dalam melakukan pembelian barang tahan lama (durable goods) tidak sekuat pada bulan sebelumnya. Indeks Pembelian Barang Tahan Lama menurun 2,0 poin menjadi 102,8.

Baca Juga: Keyakinan Konsumen dan Inflasi Naik, Begini Prospek Saham Emiten Konsumer

Penurunan terutama terjadi pada responden dengan pengeluaran Rp 1 juta hingga Rp 2 juta per bulan. Dan secara usia, penurunan terjadi pada sebagian besar kategori usia responden, terdalam pada responden dengan usia 41 tahun hingga 50 tahun. 

Nah, penurunan IKE Saat Ini juga memengaruhi kondisi keyakinan konsumen secara keseluruhan pada Juli 2022. Ini terlihat dari Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) Juli 2022 yang sebesar 123,2 atau menurun dari 128,2 pada bulan JUni 2022. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Practical Business Acumen Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×