kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45896,84   -1,92   -0.21%
  • EMAS1.318.000 -0,68%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Istana sambut baik Akil Mochtar sebagai Ketua MK


Rabu, 03 April 2013 / 18:50 WIB
Istana sambut baik Akil Mochtar sebagai Ketua MK
ILUSTRASI. Indonesia terpilih menjadi presidensi G20 pada 2022 nanti, hal ini memberi sentimen positif bagi bursa saham. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/wsj.


Reporter: Noverius Laoli |

JAKARTA. Terpilihnya hakim Konstitusi Akil Mochtar sebagai Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) periode 2013-2015 mendapat sambutan hangat dari pihak Istana Kepresidenan. Juru Bicara Presiden Julia Aldrin Pasha mengatakan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyambut baik atas terpilihnya Akil Mochtar sebagai ketua MK yang baru.

"Semoga Pak Akil ini membawa MK tetap sebagai lembaga negara yang menyuarakan keadilan bagi rakyat Indonesia, sebagaimana harapan kita bersama," harap Julian di Kantor Presiden, Rabu (3/4). Julian bilang pihak Istana tetap percaya bahwa MK akan tetap menjalankan tugas-tugasnya sesuai dengan kewenangan yang dimiliki institusi tersebut.

Sebagaimana diketahui, Rapat pleno Hakim Konstitusi akhirnya memilih Muhammad Akil Mochtar sebagai Ketua MK. Akil terpilih setelah mengantongi tujuh dari sembilan hakim yang memiliki hak suara, sedangkan dua suara lainnya diraih Harjono.  Setelah terpilih, Akil mengucapkan terima kasih kepada semua pihak atas terpilihnya ia menjadi Ketua MK. Menurutnya, tugas berat yang kini ada dipundaknya adalah membawa lembaga itu menjadi lebih baik.

Sebagai ketua, Akil berjanji bahwa dalam kepemimpinannya nanti tidak akan ada yang berbeda dalam tugas dan kewenangan MK. Menurutnya MK bukanlah one man show oleh ketua saja tapi juga kolektif dan kolegial oleh seluruh hakim. Rencananya, Akil akan diambil sumpah jabatannya sebagai Ketua MK pada Jumat (5/4) mendatang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Practical Business Acumen

[X]
×