kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

TNI dan Polri lakukan pendisiplinan PSBB di 1.800 objek


Selasa, 26 Mei 2020 / 13:07 WIB
TNI dan Polri lakukan pendisiplinan PSBB di 1.800 objek
ILUSTRASI. Petugas gabungan Polisi, TNI, Dishub, dan Satpol PP melakukan razia PSBB di kawasan Samanhudi, Jakarta, Selasa (05/05).


Reporter: Abdul Basith Bardan | Editor: S.S. Kurniawan

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. TNI dan Polri akan mengawasi penerapan protokol kesehatan penanganan virus corona baru (Covid-19). Pendisiplinan akan TNI dan Polri lakukan di tempat orang-orang berkumpul. 

"Ada 1.800 objek yang akan kami laksanakan pendisiplinan tersebut," kata Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto usai mendampingi Presiden Joko Widodo meninjau Stasiun MRT Bundaran HI, Selasa (26/5).

Titik yang menjadi lokasi pendisiplinan penerapan protokol kesehatan penanganan virus corona, misalnya, tempat lalu lintas masyarakat, mal, pasar rakyat, dan tempat wisata. 

Baca Juga: Jokowi: TNI & Polri diterjunkan di 4 provinsi untuk mendisiplinkan PSBB

Pada tahap pertama, pendisiplinan berlangsung di 4 provinsi dan 25 kabupaten/kota. Misalnya, Provinsi DKI Jakarta, Jawa Barat, Sumatra Barat, dan Gorontalo yang menerapkan PSBB.

Kelak, aparat TNI dan Polri akan memastikan penggunaan masker serta menjaga jarak dalam berkegiatan. Termasuk, melakukan pembatasan pengunjung di mal dan tempat lainnya. 

"Tahap pertama akan kami atur mal. Kapasitasnya 1.000 orang mungkin, kami akan izinkan untuk 500 saja dan kami awasi, kemudian tempat makan harusnya 500 hanya 200 saja," ujar Hadi.

Baca Juga: Anies: PSBB DKI Jakarta hingga 4 Juni jadi penentuan




TERBARU

[X]
×