kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45863,29   1,62   0.19%
  • EMAS1.361.000 -0,51%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Surplus Neraca Perdagangan Mei 2024 Diprediksi Menyusut


Senin, 17 Juni 2024 / 16:45 WIB
Surplus Neraca Perdagangan Mei 2024 Diprediksi Menyusut
ILUSTRASI. Neraca perdagangan Indonesia pada bulan Mei 2024 diperkirakan masih mencatatkan surplus. Namun surplus tersebut diramal makin menipis.


Reporter: Siti Masitoh | Editor: Khomarul Hidayat

KONTAN.CO.ID – JAKARTA. Neraca perdagangan Indonesia pada bulan Mei 2024 diperkirakan masih mencatatkan surplus. Namun surplus tersebut diramal makin menipis.

Kepala Ekonom Bank Central Asia (BCA) David Sumual memperkirakan, surplus neraca perdagangan Mei 2024 sebesar US$ 2,74 miliar, turun dari surplus bulan sebelumnya yang senilai US$ 3,56 miliar.

“Perkiran neraca perdagangan Mei 2024 mencapai US$ 2,74 miliar,” tutur David kepada Kontan, Minggu (17/6).

Perkiraan neraca perdagangan Indonesia pada Mei 2024 masih mencatatkan surplus lantaran, kinerja ekspor yang diperkirakan lebih tinggi dibandingkan dengan nilai impor.

Baca Juga: Ekonom Proyeksikan Surplus Neraca Perdagangan Mei 2024 Menjadi US$ 2,98 Miliar

Adapun kinerja ekspor diperkirakan akan mencapai US$ 22 miliar, meningkat 1,72% secara bulanan atau month on month  (mom). Sementara itu, secara tahunan meningkat 12,57% year on year (yoy).

Peningkatan ekspor ini, kata David, lantaran harga komoditas global secara tahunan cenderung meningkat, terutama pada komoditas crude palm oil (CPO).

Sementara itu, dari isi impor diperkirakan akan mencapai US$ 19 miliar, atau mengalami kontraksi secara tahunan sebesar 9,17% yoy. Namun kinerja impor jika dilihat secara bulanan meningkat cukup tajam yakni 20,38% mom.

“Angka nominal impor rebound dari sebelumnya, setelah turun saat ada efek musiman Lebaran,” ujar David.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Pre-IPO : Explained Supply Chain Management on Efficient Transportation Modeling (SCMETM)

[X]
×