kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.200   0,00   0,00%
  • IDX 7.066   -30,70   -0,43%
  • KOMPAS100 1.055   -6,75   -0,64%
  • LQ45 830   -5,26   -0,63%
  • ISSI 215   0,27   0,12%
  • IDX30 424   -2,36   -0,55%
  • IDXHIDIV20 513   -0,30   -0,06%
  • IDX80 120   -0,79   -0,65%
  • IDXV30 124   -1,30   -1,04%
  • IDXQ30 142   -0,32   -0,23%

Ini alasan Hashim Djojohadikusumo raih kalpataru


Kamis, 05 Juni 2014 / 20:50 WIB
Ini alasan Hashim Djojohadikusumo raih kalpataru
ILUSTRASI. Manfaat buah alpukat untuk kesehatan.


Reporter: Asep Munazat Zatnika | Editor: Dikky Setiawan

JAKARTA. Pemerintah hari ini, Kamis (5/6) mengumumkan masyarakat yang dinilai berjasa dalam bidang lingkungan. Atas jasa-jasanya itu, kemudian pemerintah memberikan penghargaan kalpataru.

Dari sejumlah nama yang memenangi penghargaan tahunan itu, terselip nama terkenal dari kalangan pengusaha dan aktivis politik, yaitu Hashim Djojohadikusumo. Hashim adalah pengusaha dan pemilik beberapa perusahaan, yang juga adik kandung calon presiden Prabowo Subianto.

Ada alasan mengapa Hasyim berhasil mendapatkan penghargaan Kalpataru dalam kapasitasnya sebagai Direktur Utama PT Tidar Kerinci Agung, salah satu perusahaan miliknya.

Perusahaan itu dinilai oleh Kementerian Lingkungan Hidup (KLH) cukup berjasa dalam menjaga pelestarian lingkungan hidup.

Disela-sela acara pemberian penghargaan itu, Hashim menjelaskan apa saja yang dilakukannya hingga dinilai berjasa bagi lingkungan.

Menurut pengakuan Hashim, Tidar Kerinci Agung, yang merupakan perusahaan perkebunan sawit, memiliki komitmen untuk menjaga area hutan yang ada di kawasan perkebunan.

"Di sana kan ada hutan, kami dapat hak tebang untuk ditanami sawit, tapi saya putuskan untuk dilestarikan," ujar Hashim kepada wartawan, Kamis (5/6) di kantor wakil presiden, Jakarta.

Alhasil, beberapa pohon langka yang ada di hutan tersebut dibiarkan tumbuh dan kelestariannya tetap terjaga. Beberapa pohon itu diantaranya pohon damar, beringin, dan ada juga bunga raflesia yang tergolong langka.

Selain pohon tua dan langka, dia area hutan juuga dibuatkan penangkaran untuk satwa langka seperti harimau Sumatra, beruang, rusa, landak, trenggiling, kijang, tapir, dan kancil. "Sekarang saya sedang bangun penangkaran untuk tujuh ekor harimau," lanjutnya.

Ia mengaku prihatin dengan kondisi sebagian besar hutan diIndonesia yang rusak. Begitupun dengan berbagai flora dan fauna di dalamnya. Ia tidak mau jika tanaman-tanaman dan binatang langka itu punah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective Bedah Tuntas SP2DK dan Pemeriksaan Pajak (Bedah Kasus, Solusi dan Diskusi)

[X]
×