Reporter: Siti Masitoh | Editor: Herlina Kartika Dewi
KONTAN.CO.ID – JAKARTA. Kinerja penjualan eceran diperkirakan meningkat pada Juni 2025. Hal ini tercermin dari survei penjualan eceran oleh Bank Indonesia (BI), terkait Indeks Penjualan Riil (IPR) Juni 2025 diperkirakan tumbuh sebesar 2,0% year on year (yoy), atau mencapai level 233,7.
Meski demikian, indeks penjualan riil hanya naik tipis bila dibandingkan Maret 2025 yang tercatat 232,4 atau secara tahunan tumbuh sebesar 1,9% yoy.
Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi Bank Indonesia Ramdan Denny Prakoso menyampaikan, meningkatnya indeks penjualan riil terutama bersumber dari kelompok bahan bakar Kendaraan bermotor, suku cadang dan aksesori yang, serta subkelompok sandang, yang masing-masing tumbuh 12,5% yoy, 1,8% yoy, dan 3,7% yoy.
Baca Juga: Daya Beli Rendah Bayangi Prospek Penjualan Eceran
Sementara itu, kelompok peralatan informasi dan komunikasi, dan perlengkapan rumah tangga lainnya masih terkontrkasi masing-masing 19,5% dan 1,9%.
Sementara itu, secara bulanan, penjualan eceran pada Juni 2025 juga diperkirakan tumbuh sebesar 0,5% month to month (mtm) didorong oleh peningkatan penjualan di sebagian besar kelompok barang, terutama kelompok peralatan informasi dan komunikasi, bahan bakar kendaraan bermotor, serta barang budaya dan rekreasi.
“Peningkatan tersebut dipengaruhi oleh faktor musiman, seperti libur sekolah, Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN) Iduladha, dan program potongan harga tengah tahun (mid season sale),” tutur Denny dalam keterangan tertulisnya, Rabu (9/7).
Adapun pada Mei 2025, indeks penjualan riil tercatat 232,4 atau secara tahunan tumbuh sebesar 1,9% yoy, didukung oleh pertumbuhan kelompok makanan, minuman, dan tembakau, serta barang budaya dan rekreasi.
Baca Juga: Konsumsi Melemah, Penjualan Eceran Diprediksi akan Pulih Bertahap
Secara bulanan, penjualan eceran pada Mei 2025 mengalami perbaikan dengan mencatat kontraksi sebesar 1,3% (mtm), lebih rendah dibandingkan dengan kontraksi sebesar 5,1% (mtm) pada bulan sebelumnya sejalan dengan terjaganya permintaan karena periode libur cuti bersama HBKN Waisak dan Kenaikan Yesus Kristus.
Selanjutnya: Donald Trump: Tambahan Tarif 10% untuk Anggota BRICS Segera Berlaku!
Menarik Dibaca: Promo Genki Sushi 7-11 dan 14-18 Juli 2025, Buy 1 Get 1 Supreme Sushi Cuma Rp 90.000
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News