kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Tak bisa pakai kuota internet Kemendikbud Ristek, ini daftar situs dan aplikasinya


Kamis, 26 Agustus 2021 / 21:30 WIB
Tak bisa pakai kuota internet Kemendikbud Ristek, ini daftar situs dan aplikasinya


Penulis: Tiyas Septiana

KONTAN.CO.ID -  Ada beberapa situs, seperti media sosial, video, dan game, yang diblokir atau tidak bisa dibuka menggunakan kuota data internet dari Kemendikbud Ristek. 

Program bantuan kuota internet dari Kemendikbud Ristek kembali dilanjutkan di tahun 2021. Penyaluran bantuan tersebut dimulai pada 11-15 September, 11-15 Oktober, dan 11-15 November 2021. 

Siswa PAUD akan mendapatkan kuota sebesar 7 GB setiap bulan, sedangkan siswa SD hingga menengah memperoleh 10 GB setiap bulan. 

Untuk pendidik dari jenjang PAUD hingga pendidikan menengah mendapatkan kuota 12 GB setiap bulan. Dosen dan mahasiswa akan mendapat kuota sebesar 15 GB per bulan. 

Baca Juga: Inilah ciri-ciri dari makhluk hidup, simak daftarnya

Kuota yang dibagikan adalah kuota umum yang bisa digunakan untuk mengakses semua situs kecuali, yang diblokir oleh Kemenkominfo dan yang tercantum dalam laman kuota internet Kemendikbud Ristek. 

Berikut ini daftar situs serta aplikasi media sosial, video, dan game yang tidak bisa dibuka dengan kuota data internet Kemendikbud Ristek.

Situs dan aplikasi yang diblokir kuota Kemendikbud Ristek

1. Media sosial

  • Badoo
  • Bigolive
  • Facebook
  • Instagram 
  • Periscope
  • Pinterest
  • Snackvideo
  • Snapchat
  • Tinder 
  • Tumblr
  • Twitter
  • Vive
  • Vkontake
  • YY

Baca Juga: Simak 8 rumus Excel yang paling sering digunakan di dunia kerja ini

2. Game

  • 8 Ball Pool
  • Candy Crush
  • Clash of Clans
  • Clash of Kings
  • Clash Royale
  • Crisis Action
  • Fifa Mobile Football
  • Garena
  • Garena AOV
  • Garena Free Fire
  • Growtopia
  • Lineage Revolution
  • Lords Mobile : Battle of the Empires
  • Mobile Legends
  • PUBG
  • Roblox
  • Steam

3. Aplikasi video

  • Dailymotion
  • JWPlayer
  • Likee
  • Netflix
  • QQVideo
  • Tiktok
  • TVUNetworks
  • Viu

Daftar situs dan aplikasi yang diblokir tersebut bisa bertambah sewaktu-waktu. Siswa bisa melihat daftar tambahan di laman resmi kuota data internet Kemendikbud Ristek.

Selanjutnya: Ini syarat dan cara daftar Kartu Prakerja Gelombang 19, buruan daftar!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×