Reporter: Dendi Siswanto | Editor: Yudho Winarto
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Aktivitas manufaktur Indonesia mencatat ekspansi tipis pada September 2025. Indeks Purchasing Managers’ Index (PMI) Manufaktur yang dirilis S&P Global berada di level 50,4, melambat dari 51,5 pada Agustus.
Meski demikian, angka tersebut masih menunjukkan sektor manufaktur Indonesia berada di zona ekspansi, meskipun dengan laju pertumbuhan yang lebih lemah.
Survei S&P Global mencatat permintaan baru tumbuh selama dua bulan berturut-turut, terutama didorong oleh pasar domestik.
Baca Juga: Pelemahan Rupiah Berpotensi Tekan PMI Manufaktur dan Picu Inflasi
Namun, volume produksi justru turun untuk kelima kalinya dalam enam bulan terakhir akibat melemahnya daya beli konsumen.
"Perekonomian manufaktur Indonesia sedikit membaik pada bulan September, didorong oleh peningkatan berkelanjutan pada permintaan baru. Namun demikian, volume produksi menurun karena perusahaan mencatat penurunan daya beli klien," ujar Usamah Bhatti, Ekonom S&P Global Market Intelligence, Rabu (1/10/2025).
Di tengah penurunan output, perusahaan manufaktur tetap meningkatkan pembelian input dan membangun persediaan untuk mengantisipasi potensi kenaikan permintaan.
Selain itu, tingkat ketenagakerjaan meningkat selama dua bulan berturut-turut, mencerminkan optimisme pelaku usaha bahwa pertumbuhan akan berlanjut.
Dari sisi harga, beban biaya input melonjak tajam, mencapai tingkat inflasi tertinggi sejak Februari 2025.
Baca Juga: Ekonom Sebut Pelemahan Rupiah Tekan Inflasi Terselubung dan Melemahkan PMI Manufaktur
Kenaikan harga bahan baku mendorong banyak produsen untuk menyalurkan biaya lebih tinggi ke pelanggan, sehingga harga output naik dengan laju sedang.
"Perusahaan percaya diri bahwa peningkatan kondisi permintaan pada akhir kuartal ketiga akan terus berlanjut hingga tahun mendatang. Hal ini tercermin dari kenaikan ketenagakerjaan sejak Mei, serta penguatan kepercayaan diri terhadap output 12 bulan yang mencapai level tertinggi dalam empat bulan terakhir," imbuh Usamah.
Selanjutnya: Rekomendasi 8 Film Psikopat Korea Thriller Penuh Cerita Misteri
Menarik Dibaca: Rekomendasi 8 Film Psikopat Korea Thriller Penuh Cerita Misteri
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News