Reporter: Vatrischa Putri Nur | Editor: Handoyo
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Perdagangan (Mendag) Budi Santoso melakukan pantauan harga pangan di Pasar Tomang Barat, Tanjung Duren, Jakarta, pada Jumat (14/3).
Pantauan ini dilakukan guna memonitor ketersediaan pasokan pangan menjelang hari raya Idulfitri.
Dari pantauan Budi, ditemukan ada beberapa bahan pangan yang sedikit mengalami kenaikan harga. Namun, Budi menegaskan, itu masih berada di bawah harga acuan.
Daging sapi murni, misalnya. Budi menemukan masih ada pedagang yang menjual daging sapi dengan harga di bawah harga acuan penjualan (HAP).
Baca Juga: Koperasi Desa Merah Putih Dibentuk, Bisa Redam Kenaikan Harga Pangan?
"Tadi lihat daging sapi juga harganya ada yang Rp 130.000 (per kilogram), padahal harga acuannya Rp 140.000," ungkap Budi kepada wartawan usai kegiatan Gerakan Nasional Membersihkan Pasar Nusantara (Gernas Mapa) di Pasar Tomang Barat, Jakarta, Jumat (14/3).
Ada pula Budi menyasar ketersediaan dan harga Minyakita di Pasar Tomang Barat. Setelah dicek, harga jual Minyakita di pasar ini sesuai dengan harga eceran tertinggi (HET)
"Tetapi tadi kita lihat Minyakita ya. Minyakita tadi harganya sesuai HET, Rp 15.700," tambah Budi.
Baca Juga: Momen Ramadan, Pemerintah Pastikan Harga Ayam Tak Lebihi HET Rp 40.000/kg
Untuk volume Minyakita sendiri, Budi menemukan produk Minyakita yang dijual di pasar ini berukuran normal 1 L.
Dari hasil pantauan ini, Budi berharap pasokan bahan pangan pokok tetap terjamin dan harga masih terjangkau. Sehingga masyarakat bisa menikmati hari raya Idulfitri dengan damai.
"Untuk itu kami tetap menjaga pasokan agar masyarakat bisa mendapatkan harga-harga sesuai dengan harga yang terjangkau," pungkas Budi.
Selanjutnya: Korlantas Polri: Pembatasan Kendaraan Sumbu Dua dan Tiga Berlaku Mulai 24 Maret 2025
Menarik Dibaca: Semarang Diguyur Hujan Mulai Pukul 10 Pagi, Pantau Cuaca Besok di Jawa Tengah
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News