kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.965.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.830   0,00   0,00%
  • IDX 6.438   38,22   0,60%
  • KOMPAS100 926   8,20   0,89%
  • LQ45 723   5,45   0,76%
  • ISSI 205   2,17   1,07%
  • IDX30 376   1,61   0,43%
  • IDXHIDIV20 454   0,42   0,09%
  • IDX80 105   1,01   0,98%
  • IDXV30 111   0,45   0,40%
  • IDXQ30 123   0,28   0,22%

ESDM akan merombak struktur SKK Migas


Kamis, 15 Januari 2015 / 17:40 WIB
ESDM akan merombak struktur SKK Migas
ILUSTRASI. The 8th Night, salah satu film horor Asia populer dengan cerita seram menegangkan yang berasal dari cerita legenda Korea.


Reporter: Pratama Guitarra | Editor: Yudho Winarto

JAKARTA. Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Sudirman Said akan merombak struktur Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas).

Ia bilang, pekan ini akan diusulkan struktur organisasi yang lebih efisien dan nama-nama tim yang akan mendukung Kepala SKK Migas, termasuk usulan untuk Wakil Kepala SKK Migas.

Seperti diketahui, Sudirman telah memberhentikan dengan hormat Wakil Kepala SKK Migas, Johanes Widjonarko mulai 8 Januari 2015 berdasarkan Surat Keputusan Menteri ESDM 0041K/73/MEM/2015.

"Surat Keputusan Pemberhentian dengan hormat Wakil Kepala SKK Migas sudah saya tandatangani, dan disampaikan kepada yang bersangkutan. Keputusan ini memenuhi permintaan dan usulan Kepala SKK Migas, pekan lalu," terang dia, Kamis (15/1).

Menurutnya, pemberhentian Widjonarko sudah sesuai prosedur, permintaan Kepala SKK Migas kepada Menteri diteruskan ke Komite Pengawas yang terdiri dari Menteri ESDM, Wakil Menteri Keuangan, dan Kepala BKPM.  

"Komite telah mengadakan rapat minggu lalu dan menyetujui usulan Kepala SKK Migas untuk memberhentikan Saudara Wijonarko," pungkas dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×