kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.912.000   -20.000   -1,04%
  • USD/IDR 16.450   167,00   1,00%
  • IDX 6.816   48,94   0,72%
  • KOMPAS100 985   6,24   0,64%
  • LQ45 763   1,83   0,24%
  • ISSI 216   1,39   0,64%
  • IDX30 397   1,52   0,38%
  • IDXHIDIV20 474   2,31   0,49%
  • IDX80 111   0,22   0,20%
  • IDXV30 115   -0,82   -0,71%
  • IDXQ30 130   0,67   0,52%

BPKH Permudah Jemaah Haji: 9 Hotel, 6 Porsi Makanan Siap Saji, dan Ratusan Ton Bumbu


Jumat, 02 Mei 2025 / 20:44 WIB
BPKH Permudah Jemaah Haji: 9 Hotel, 6 Porsi Makanan Siap Saji, dan Ratusan Ton Bumbu
ILUSTRASI. Kepala Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) Fadlul Imansyah


Reporter: Yudho Winarto | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kloter pertama jemaah haji Indonesia tahun 1446 H/2025 M telah resmi diberangkatkan pada Kamis (1/5).

Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) menyatakan siap memberikan layanan terbaik lewat sejumlah terobosan baru demi mendukung kenyamanan jemaah selama beribadah di Tanah Suci.

Kepala BPKH, Fadlul Imansyah, mengungkapkan, terobosan tersebut dijalankan melalui anak usaha BPKH Limited dan mencakup tiga aspek utama: pasokan bumbu catering, akomodasi hotel, serta penyediaan makanan siap saji (ready to eat).

Baca Juga: BPKH Tegaskan Dana Haji Aman dan Transparan, Nilai Manfaat 2024 Lampaui Target

BPKH meningkatkan secara signifikan pasokan bumbu nusantara ke dapur-dapur catering jemaah. Dari 76 ton pada tahun lalu, pasokan bumbu untuk musim haji 2025 melonjak menjadi 475 ton.

"Ini adalah bagian dari komitmen kami untuk memastikan kualitas makanan yang disediakan bagi jemaah haji Indonesia selama di Tanah Suci, guna mendukung kenyamanan dan kepuasan mereka," ujar Fadlul dalam keterangan resmi, Jumat (2/5).

9 Hotel untuk Jemaah, Kerja Sama dengan Kemenag

Di sektor akomodasi, BPKH bersama Kementerian Agama telah mengontrak total sembilan hotel, yakni delapan di Mekkah dan satu di Madinah, khusus untuk jemaah haji Indonesia.

Baca Juga: BPKH Limited Membawa Indonesia ke Tanah Suci Lewat Sekotak Nasi

"Alhamdulillah, kami telah berhasil mengontrak 8 hotel di Mekkah dan 1 hotel di Madinah untuk digunakan oleh jemaah haji Indonesia. Kami berkomitmen untuk memastikan mereka mendapatkan akomodasi yang layak dan nyaman selama menunaikan ibadah," kata Fadlul seusai melepas Kloter I Embarkasi Jakarta di Asrama Haji Pondok Gede.

BPKH juga menyiapkan enam porsi makanan siap saji yang akan dibagikan kepada jemaah di hari-hari puncak ibadah, yakni pada 7 Zulhijah (pagi, siang, malam), 8 Zulhijah (pagi), serta 13 Zulhijah (siang, malam).

"Kami ingin memastikan jemaah tidak hanya mendapat makanan yang bergizi, tetapi juga praktis dan siap santap, yang akan mendukung kelancaran ibadah mereka," tambahnya.

Dorong UMKM Masuk Area Komersial Hotel Haji

Sejak 2023, BPKH juga menggandeng Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kementerian Agama dalam pemanfaatan area komersial di hotel-hotel jemaah. Area seperti lobi hotel disewakan kepada pelaku UMKM untuk meningkatkan nilai tambah dan pendapatan.

Baca Juga: BPKH Distribusikan SAR 152,4 Juta untuk Living Cost Jemaah Haji 2025

"Kami bekerja sama dengan Kementerian Agama untuk menyewakan area komersial di 104 hotel yang digunakan jemaah. Ini merupakan langkah strategis untuk mendatangkan manfaat lebih luas," tutup Fadlul.

Selanjutnya: FIF Ungkap Kinerja 5 Lini Bisnis Pembiayaan pada Kuartal I-2025

Menarik Dibaca: Cara Cek Bansos PKH Mei 2025: Mudah Lewat HP dan Aplikasi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Practical Inventory Management (SCMPIM) Negotiation Mastery

[X]
×