kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Jokowi: KPK kita perkuat


Minggu, 10 September 2017 / 22:26 WIB
Jokowi: KPK kita perkuat


Reporter: Agus Triyono | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyatakan, tidak akan membiarkan Komisi Pemberantasan Koripsi (KPK) diperlemah. Pernyataan tersebut dia sampaikan terkait wacana pembekuan KPK yang disampaikan anggota DPR, Minggu (10/9).

Jokowi mengatakan, KPK saat ini merupakan institusi yang dipercaya masyarakat. Dan saat ini, korupsi masih merajalela.

"Sangat dipercaya, karena itu harus kita perkuat untuk mempercepat pemberantasan korupsi," katanya dalam pernyataannya.

Sebelumnya, DPR melalui anggota Panitia Khusus Angket KPK Henry Yosodiningrat mengusulkan agar KPK dibekukan sementara, dan tugas pemberantasan korupsi dikembalikan ke Kepolisian dan Kejaksaan.

Selain dari Henry, usulan juga datang dari Wakil Ketua DPR, Fahri Hamzah. Fahri bahkan mengusulkan agar KPK tidak hanya dibekukan, tapi dibubarkan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×