Reporter: SS. Kurniawan | Editor: S.S. Kurniawan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejumlah artikel yang Kontan.co.id angkat hari ini jadi kabar terpopuler. Misalnya, saran analis untuk investor emas Antam yang harganya sudah naik tinggi.
Kemudian, pemerintah menambah cuti bersama pada daftar libur nasional dan cuti bersama tahun 2020. Berikut lima artikel Kontan.co.id yang menjadi kabar terpopuler pada hari ini:
Harga Sudah Naik Tinggi, Ini Saran Analis Untuk Investor Emas Antam
Pelaku pasar masih memanfaatkan kondisi ketidakpastian ekonomi akibat penyebaran virus korona untuk mengoleksi aset safe haven, termasuk juga emas. Akibatnya, harga emas semakin berkilau.
Harga emas batangan produksi Logam Mulia, anak usaha PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) juga terus melesat.
Artikel selengkapnya: Harga Sudah Naik Tinggi, Ini Saran Analis Untuk Investor Emas Antam
Hore, pemerintah tambah cuti bersama tahun ini sebanyak empat hari
Pemerintah menambah cuti bersama pada daftar libur nasional dan cuti bersama tahun 2020.
Terdapat empat hari cuti bersama yang ditambahkan pada tahun 2020. Tambahan tersebut telah disepakati dengan Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 menteri nomor 174 tahun 2020 dan SKB nomor 1 tahun 2020.
Artikel selengkapnya: Hore, pemerintah tambah cuti bersama tahun ini sebanyak empat hari