Reporter: Rahma Anjaeni | Editor: Noverius Laoli
Untuk pemulihan di tahun 2021, Ani menargetkan ekonomi nasional bisa tumbuh di kisaran 4,5% sampai dengan 5,5%.
Namun, proyeksi tersebut akan sangat bergantung pada situasi di kuartal kedua tahun ini dan juga tingkat kecepatan dalam penanganan Covid-19.
Baca Juga: Staf Khusus Jokowi minta maaf karena surati camat bantu perusahaannya perangi corona
"Jadi hari ini pun kalau kita buat proyeksi masih banyak catatan. Namun tadi path-nya kita berharap Kuartal-III dan kemudian akselerasinya di Kuartal-IV, terutama pemulihan sudah bisa terlihat indikasinya," kata Ani.
Sebelumnya Presiden Joko Widodo mengatakan ekonomi Indonesia merosot tajam terdampak penyebaran wabah virus corona. Karena itu, penanganan wabah corona harus menjadi prioritas untuk mencegah kemersotan ekonomi lebih dalam.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News