kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,75   -27,98   -3.02%
  • EMAS1.327.000 1,30%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Sri Mulyani minta tolong agar Pemda segera cairkan anggaran Perlinsos PPKM Darurat


Selasa, 20 Juli 2021 / 19:13 WIB
Sri Mulyani minta tolong agar Pemda segera cairkan anggaran Perlinsos PPKM Darurat
ILUSTRASI. Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati.


Reporter: Yusuf Imam Santoso | Editor: Yudho Winarto

Selain itu, Menkeu mengatakan dalam APBD juga terdapat tambahan bantuan sosial lain bagi masyarakat terdampak pandemi Covid-19, nilainya sebesar Rp 6,9 triliun. Kemudian, anggaran pemberian makanan tambahan dan perlindungan sosial lainnya senilai Rp 5,2 triliun.

Selanjutnya, terdapat anggaran pemberdayaan UMKM senilai Rp 2,3 triliun. Lalu, subsidi pertanian dan pemberdayaan ekonomi lainnya senilai Rp 11 triliun. "Ini yang diharapkan segera terealisasi," ujar Menkeu.

Baca Juga: Peringati hari raya Idul Adha, Sri Mulyani bicara soal pengurbanan dan keikhlasan

Ekonom Bank Mandiri Faisal Rachman mengatakan, koordinasi pemerintah pusat dan pemerintah daerah, tak jarang memang selalu menjadi kendala pendistribusian bantuan sosial.

"Koordinasi pemerintah pusat dan pemda yang baik menjadi krusial. Selain itu tokoh-tokoh masyarakat juga harus kompak dalam mendukung serta mengawasi program bantuan sosial tersebut," kata Faisal.

Namun menurutnya, tak kalah penting yakni percepatan vaksinasi yang juga harus diakselerasi oleh pemerintah pusat dan pemerintah daerah. Terutama pada golongan bawah yang tinggal di lokasi padat pemukiman karena cluster keluarga cukup tinggi terjadi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Practical Business Acumen

[X]
×