Reporter: Abdul Basith | Editor: Tendi Mahadi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Joko Widodo memastikan penambahan dana penanggulangan bencana Indonesia. Dana tersebut telah dimasukkan dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN).
Hal itu untuk meningkatkan daya tahan masyarakat untuk menghadapi bencana. "Pada APBN 2019, pemerintah bersama DPR telah mengalokasikan lebih banyak anggaran," ujar Jokowi saat membuka Sidang Kabinet Paripurna di Istana Negara, Senin (7/1).
Jokowi bilang penambahan anggaran untuk melakukan edukasi dan mitigasi bencana. Hal itu ditingkatkan mengingat Indonesia berada di daerah rawan bencana.
Sementara edukasi diperlukan untuk mempersiapkan masyarakat menghadapi bencana. Jokowi mendorong edukasi mengenai bencana dapat dilakukan sejak dini. "Saya minta ini masuk dalam muatan dalam sistem pendidikan," terang Jokowi.
Ia menambahkan agar edukasi dilakukan secara baik dan konsisten.
Asal tahu saja Indonesia memiliki potensi bencana yang tinggi. Berdasarkan data Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) total bencana pada tahun 2018 sekitar 2.426 bencana.
Bencana di tahun 2018 didominasi banjir, longsor, dan angin puting beliung.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News