kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45894,08   -1,47   -0.16%
  • EMAS1.324.000 -0,68%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Per 31 Oktober 2022, Rupiah Terus Melemah 8,62% Sepanjang Tahun Ini


Kamis, 03 November 2022 / 11:36 WIB
Per 31 Oktober 2022, Rupiah Terus Melemah 8,62% Sepanjang Tahun Ini
ILUSTRASI. rupiah melemah 8,62% sepanjang tahun ini


Reporter: Bidara Pink | Editor: Anna Suci Perwitasari

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Nilai tukar rupiah terus melemah. Menteri Keuangan Sri Mulyani menyebut, nilai tukar rupiah hingga hingga 31 Oktober 2022 mengalami depresiasi 8,62% dibandingkan level terakhir tahun 2021 atau secara year to date (ytd).

Sri Mulyani mengatakan, pelemahan rupiah ini juga sejalan dengan ketidakpastian global seiring dengan menguatnya mata uang Amerika Serikat (AS) serta pengetatan kebijakan moneter yang lebih agresif.

“Tren depresiasi nilai tukar ini terjadi di negara berkembang, didorong menguatnya dolar AS akibat kebijakan moneter yang diadopsi The Fed, juga naiknya ketidakpastian keuangan global karena pengetatan kebijakan moneter yang lebih cepat terutama di AS,” terang Sri Mulyani dalam konferensi pers Stabilitas Sistem Keuangan IV, Kamis (3/11).

Baca Juga: Loyo, Rupiah Spot Dibuka Melemah ke Rp 15.665 Per Dolar AS Hari Ini (3/11)

Meski begitu, Sri Mulyani melihat depresiasi mata uang Indonesia relatif lebih baik dibandingkan sejumlah negara berkembang lainnya. Sebut saja rupee India yang melemah 10,2% ytd, Ringgit Malaysia yang koreksi 11,86% ytd, serta baht Thailand ambles 12,23% secara ytd.

Bendahara negara bilang, ini juga konsisten dengan persepsi terhadap prospek ekonomi Indonesia yang masih tetap terjaga.

Selain itu, Indonesia juga masih memiliki bantalan rupiah yang cukup tebal, yaitu cadangan devisa yang per akhir September 2022 berada di level US$ 130,8 miliar, yang masih tetap kuat dalam menopang pergerakan rupiah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Accounting Mischief Practical Business Acumen

[X]
×