Reporter: Noverius Laoli | Editor: Rizki Caturini
JAKARTA. Untuk meningkatkan pembangunan rumah di daerah, Kementerian Perumahan Rakyat (Kemenpera) melakukan pemberian penghargaan. Hazadin TS, Deputi Bidang Pengembangan Kawasan Kemenpera mengatakan, pemerintah memberi penghargaan Adiupaya Puritama 2011 kepada daerah yang terus menggenjot peningkatan pembangunan perumahan dan permukiman di kawasan mereka.
Kemenpera menginginkan agar pemerintah daerah bersedia mewujudkan pembangunan rumah yang layak huni dan harga yang terjangkau di daerah masing-masing. "Rumah yang dibangun hendaknya memiliki lingkungan yang sehat, aman, serasi, teratur, terencana, terpadu dan berkelanjutan," ujar Hazadin, Jumat (6/5)
Kriteria penilaian meliputi perencanaan yang strategis daerah, realisasi pengembangan perumahan, pembiayaan pengembangan perumahan, dan kelembagaan pengembangan perumahan.
Selain itu, pemerintah juga memasukkan kriteria penilaian dari asosiasi, pemberdayaan atau kemitraan masyarakat dan pengembang, lingkungan, dan terobosan serta inovasi.
Rencananya kegiatan penghargaan Adiupaya Puritama yang telah dilaksanakan sejak tahun 2008 ini akan diberikan pada puncak Hari Perumahan Nasional (Hapernas) pada 25 Agustus.
Untuk mendukung pembangunan rumah sejahtera program pemerintah ini, Kemenpera melakukan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) mengenai penyediaan prasarana sarana dan utilitas (PSU) bagi pengembangan rumah sejahtera dengan Direktur Utama Perum.
Setyo Maharso Ketua Umum DPP REI (Real Estate Indonesia) bilang, dukungan pemerintah ini sangat membantu REI meningkatkan pembangunan rumah sejahtera. Pada tahun ini REI menargetkan dapat membangun 120.000 unit rumah sejahtera. Pemerintah akan memfasilitasi rumah tersebut dengan penyediaan jalan, sanitasi, dan jembatan.
"Setiap unit rumah, pemerintah akan memberikan bantuan sekitar Rp 4 juta, tapi dalam bentuk fisik," ujar Setyo kepada KONTAN, Jumat (6/5).
Bantuan pemerintah ini dapat direalisasikan mulai bulan Agustus 2011. Sementara REI saat ini telah merampungkan 30% dari target pembangunan rumah sejahtera sebanyak 120.000 unit. Dengan bantuan fisik dari pemerintah ini, diharapkan pembangunan rumah sejahtera layak huni dapat direalisasikan dan masyarakat dapat menikmatinya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News