kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.965.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.830   0,00   0,00%
  • IDX 6.438   38,22   0,60%
  • KOMPAS100 926   8,20   0,89%
  • LQ45 723   5,45   0,76%
  • ISSI 205   2,17   1,07%
  • IDX30 376   1,61   0,43%
  • IDXHIDIV20 454   0,42   0,09%
  • IDX80 105   1,01   0,98%
  • IDXV30 111   0,45   0,40%
  • IDXQ30 123   0,28   0,22%

Payung hukum Komite Ekonomi Syariah digeber


Selasa, 05 Januari 2016 / 18:06 WIB
Payung hukum Komite Ekonomi Syariah digeber


Reporter: Agus Triyono | Editor: Sanny Cicilia

JAKARTA. Pemerintah akan menggeber pembentukan Komite Ekonomi Syariah. Sofyan Djalil, Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/ Bappenas mengatakan, untuk mewujudkan komite tersebut pemerintah akan segera menerbitkan peraturan presiden baru sebagai payung hukum bagi komite tersebut.

Perpres tersebut akan berisi beberapa hal. Salah satunya, pengaturan tugas komite.

Sofyan mengatakan, dalam perpres tersebut, rencananya komite akan diberi tugas untuk mengharmonisasi aturan agar kegiatan industri keuangan syariah bisa jalan dan mendorong inovasi produk di industri keuangan tersebut. 

"Targetnya sesegera mungkin, karena itu tadi Sekretaris Kabinet ditugaskan segera rumuskan perpres," kata Sofyan.

Sofyan mengatakan, kalau jadi terbentuk komite tersebut jadi terbentuk, badan tersebut akan langsung berada di bawah koordinasi Presiden.

"Ketua langsung Presiden, anggota pengarah gubernur BI, ketua dewan komisioner OJK, LPS, menteri keuangan, menteri koordinator perekonomian dan lainnya," kata Sofyan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Berita Terkait


TERBARU

[X]
×