Reporter: Yudho Winarto | Editor: Yudho Winarto
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Calon Wakil Presiden nomor urut 01 Ma’ruf Amin mengunjungi sejumlah wilayah di Jawa Barat untuk melakukan konsolidasi dukungan. Rencananya, Ma’ruf Amin akan melakukan kunjungan selama lima hari ke depan.
Dalam keterangannya, Selasa (26/2) Ma’ruf Amin mengawali kunjungannya Senin (25/2) ke Pondok Pesantren Babakan Ciwaringin, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat. Ma’ruf diterima oleh Pengasuh Ponpes, KH. Mahtoum.
Selain itu, Ma’ruf juga menggelar pertemuan dengan PCNU Kabupaten Cirebon dan Kota Cirebon, serta menghadiri kegiatan Istighosah dan Ijazah Kubro Kitab Shohih Bukhori sekaligus memberikan tausiyah kepada ribuan santri dan Kiai Kampung.
Dewan Pengarah TKN Jokowi-Ma’ruf, Agung Laksono juga ikut mendampingi Ma’ruf. Setelah mengunjungi ponpes terbesar di Kabupaten Cirebon itu, Ma’ruf melanjutkan perjalanan ke Ponpes Babakan-Kempek.
Rombongan akan menggelar silaturahmi dengan para Kiai dan pimpinan Ponpes Kempek sebelum melanjutkan safari menuju Ponpes Buntet Cirebon.
Ma’ruf juga akan menggelar pertemuan dengan para Kiai dan pengasuh Ponpes Buntet. Dia juga akan mengakhiri perjalanan hari pertamanya di Jawa Barat dengan para kalangan Nelayan Pantura di Kuningan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News