Reporter: Anna Suci Perwitasari | Editor: Uji Agung Santosa
JAKARTA. Jumlah kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Indonesia sepanjang Januari -Oktober 2013 naik. Badan Pusat Statistik (BPS), jumlah wisman yang datang mencapai 7,13 juta orang, naik 8,36% dibandingkan dengan periode sama tahun 2012 yang berjumlah 6,58 juta orang.
Adapun sepanjang Oktober 2013, jumlah turis asing yang berkunjung ke Indonesia mencapai 719.900 orang. Ini berarti kunjungan wisman bulan Oktober turun sebesar 6,61% dibanding bulan September 2013.
Kepala BPS Suryamin, Senin (2/12) menjelaskan, tujuan wisata utama para wisatawan asing itu adalah Pulau Dewata Bali juga mengalami penurunan sebesar 12,76% dari bulan September, menjadi hanya 266.500 orang. Meskipun ada acara Konfrensi Tingkat Tinggi (KTT) APEC, ternyata tak mampu mendongkrak wisatawan. Ada kemungkinan wisatawan justru kurang nyaman karena pada saat itu Pulau Bali banyak dihadiri oleh tamu pejabat negara.
Akibatnya, tingkat hunian kamar hotel berbintang di Pulau Bali pada Oktober 2013 cuma 60,57% atawa turun dari 63,76% di bulan September. Lama menginap juga mengalami penurunan, dari rata-rata 3,26 hari di bulan September, menjadi hanya 3,18 hari. "Tidak ada acara sebesar Miss World pada Oktober," kata Suryamin.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News