kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.919.000   11.000   0,58%
  • USD/IDR 16.358   57,00   0,35%
  • IDX 7.287   95,00   1,32%
  • KOMPAS100 1.038   11,82   1,15%
  • LQ45 788   8,41   1,08%
  • ISSI 242   4,64   1,96%
  • IDX30 408   5,59   1,39%
  • IDXHIDIV20 466   2,70   0,58%
  • IDX80 117   1,36   1,18%
  • IDXV30 118   0,01   0,01%
  • IDXQ30 130   1,58   1,23%

Kementerian PU akan Bangun 2.200 Dapur MBG di 2025, Ini Lokasinya!


Kamis, 17 Juli 2025 / 17:00 WIB
Kementerian PU akan Bangun 2.200 Dapur MBG di 2025, Ini Lokasinya!
ILUSTRASI. Seorang pekerja memeriksa elpiji di dapur baru mitra Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Dumai, di Dumai, Riau. Kementerian Pekerjaan Umum (PU) bersama Badan Gizi Nasional (BGN) akan menggarap 2.200 Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) alias dapur Makan Bergizi Gratis (MBG) di tahun ini. ANTARA FOTO/Aswaddy Hamid/nz


Reporter: Arif Ferdianto | Editor: Putri Werdiningsih

KONTAN.CO.ID – JAKARTA. Kementerian Pekerjaan Umum (PU) bersama Badan Gizi Nasional (BGN) akan menggarap 2.200 Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) alias dapur Makan Bergizi Gratis (MBG) di tahun ini.

Hal tersebut tertuang di dalam Nota Kesepahaman (Memorandum of Understanding/Mou) yang ditandatangani oleh Menteri PU, Dody Hanggodo dan Kepala BGN, Dadan Hindayana.

Menteri PU, Dody menjelaskan, pihaknya memegang peran penting dalam mendukung program ini melalui penyediaan infrastruktur dasar seperti dapur SPPG yang akan tersebar di berbagai wilayah Indonesia.

“Pembangunan dapur MBG adalah tanggung jawab bersama. Kementerian PU siap hadir dari sisi infrastruktur agar program ini bisa berjalan cepat dan merata di seluruh wilayah Indonesia,” ujarnya melalui keterangan resmi, Rabu (16/7).

Baca Juga: BGN Ungkap Butuh Anggaran Rp 335 Triliun Buat Jalankan Program MBG Tahun Depan

Sementera itu, Kepala BGN, Dadan Hindayana menambahkan bahwa infrastruktur yang solid merupakan kunci keberhasilan distribusi makanan bergizi kepada pelajar.

“Rencananya pengelolaan dapur MBG dilakukan dengan skema swakelola. Saat ini kami akan pertajam di lokasi-lokasi 3T (Tertinggal, Terdepan, dan Terluar),” terang Dadan.

Adapun, dukungan Kementerian PU terhadap pembangunan dapur MBG juga sejalan dengan visi PU 608, yaitu menurunkan ICOR di bawah 6, menekan kemiskinan hingga 0%, dan mendorong pertumbuhan ekonomi nasional sebesar 8%.

Baca Juga: Pemerintah Perluas Cakupan Penerima MBG, Emiten-Emiten Ini Diprediksi Bakal Untung

Lebih lanjut, Dadan menambahkan, pembangunan dapur MBG berpotensi membuka lapangan kerja di tingkat lokal, memperkuat rantai pasok bahan pangan, serta memberi dampak ekonomi langsung bagi masyarakat sekitar.

“Kementerian PU dan BGN ke depan berencana membentuk tim koordinasi teknis guna menyusun langkah konkret menuju implementasi penuh, dengan target pembangunan 2.200 dapur SPPG yang akan siap digunakan di tahun 2025,” pungkasnya.

Selanjutnya: Toyota Astra Financial Services (TAF) Catatkan NPF 0,32% per Juni 2025

Menarik Dibaca: Dari Dokter hingga Influencer, Ini Tren Profesi Anak Versi AI Morinaga

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
[Intensive Workshop] AI-Driven Financial Analysis Executive Finance Mastery

[X]
×