kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   0   0,00%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Investasi 2018 ditarget tumbuh 6,3%, ini sumbernya


Senin, 21 Agustus 2017 / 17:02 WIB
Investasi 2018 ditarget tumbuh 6,3%, ini sumbernya


Reporter: Adinda Ade Mustami | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - Pembentukan Modal Tetap Bruto (PMTB) atawa investasi menjadi salah satu pendorong terbesar pertumbuhan ekonomi tahun depan. Untuk mencapai pertumbuhan ekonomi sebesar 5,4% di 2018, pemerintah menargetkan investasi tumbuh 6,3%, jauh lebih tinggi dari target pertumbuhan investasi tahun ini yang sebesar 5,4%.

Kepala Badan Kebijakan Fiskal (BKF) Kementerian Keuangan (Kemkeu) Suahasil Nazara mengatakan, pemerintah turut andil untuk mencapai angka pertumbuhan investasi tersebut. Namun, porsinya tergolong kecil, hanya 8%.

"Lalu 90% (lebih) dari mana? itu dari berbagai macam," kata Suahasil saat konferensi pers di Kantor Kemkeu, Senin (21/8).

Selain dari pemerintah lanjut Suahasil, pertumbuhan investasi tersebut bersumber dari kredit perbankan yang porsinya sebesar 9% dari total investasi. "Tahun ini kita inginkan tinggi, bisa tidak 11%? Tetapi estimasi dari kelompok perbankan sampai saat ini masih rendah," kata Suahasil.

Selain itu, pertumbuhan investasi tersebut akan disumbang oleh industri pasar modal yang porsinya mencapai 17% dari total investasi. Badan Usaha Milik Negara (BUMN), porsinya 10% dari total investasi.

Tak hanya itu, ada juga penanaman modal asing (PMA) dan penanaman modal dalam negeri (PMDN) yang porsinya mencapai 15%-16%. "Porsi lain dari sumber internal dan perusahaan sendiri, profit yang ditanamkan kembali menjadi investasi," tambahnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×