kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Hore, jumlah WNI yang sembuh dari virus corona di luar negeri bertambah jadi 27


Rabu, 01 April 2020 / 13:46 WIB
Hore, jumlah WNI yang sembuh dari virus corona di luar negeri bertambah jadi 27
ILUSTRASI. Ilustrasi virus corona


Reporter: Anna Suci Perwitasari | Editor: Anna Suci Perwitasari

KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Kabar baik terkait kondisi warga negara Indonesia (WNI) yang positif terjangkit virus corona atau Covid-19 di luar negeri. Jumlah WNI yang dinyatakan sembuh kini menjadi 27 orang, setelah bertambah 13 kasus yang telah dinyatakan sembuh. 

Meski demikian, masih terjadi penambahan kasus positif baru di sejumlah negara. Sehingga, saat ini total kasus positif mencapai 138 kasus. 

"Confirmed cases Covid-19 WNI di luar negeri total 138 orang," tulis keterangan resmi Kemlu melalui akun Twitter mereka, Rabu (1/4). 

Baca Juga: Update larangan warga asing masuk Indonesia, demi cegah corona, ini kata Menlu Retno

Dijelaskan, sebanyak 10 kasus sembuh terdapat di India. Seperti diketahui, sebelumnya terdapat 14 kasus positif di negara tersebut. Dengan jumlah tersebut, kini masih ada empat WNI yang dirawat di India dengan kondisi stabil. 

WNI yang sembuh juga diketahui terdapat di Belanda. Sehingga saat ini sudah dua WNI di negara tersebut yang dinyatakan sembuh. Selain itu, ada tiga WNI yang sebelumnya terjangkit positif virus corona di sana. 

"Satu (WNI masih dirawat dalam kondisi) stabil," tulis keterangan itu. Kondisi yang sama juga terjadi di Malaysia dan Singapura, di mana masing-masing ada satu WNI baru yang dinyatakan sembuh. 

Untuk diketahui, terdapat 34 kasus positif di Malaysia. Saat ini, masih ada 32 WNI yang menjalani perawatan dan dalam kondisi stabil. Sedangkan satu WNI lainnya meninggal dunia. 

Baca Juga: Pemerintah akan lakukan pemulangan 11.838 ABK dan 1.145 jemaah tablig di luar negeri

Adapun di Singapura juga terdapat 34 kasus WNI positif. Dengan penambahan kasus sembuh, saat ini total sudah ada empat WNI yang menjalani perawatan intensif di Negeri Singa itu yang sembuh. 

Di lain pihak, ada pula penambahan satu kasus yang perlu mendapat perawatan khusus, sehingga total menjadi tiga kasus. Adapun yang masih menjalani perawatan dan dalam kondisi stabil sebanyak 26 orang, serta satu orang meninggal dunia. 

Sementara itu, penambahan kasus tercatat masing-masing dua kasus di Australia dan Vatikan. Saat ini, tercatat ada empat kasus positif di Australia dan tujuh kasus positif di Vatikan. (Dani Prabowo)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "UPDATE WNI di Luar Negeri: 138 Orang Positif Covid-19, 27 Sembuh".

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×