Sumber: Kompas.com | Editor: Yudho Winarto
Mereka adalah warga yang sama-sama bekerja sebagai nelayan di Pulau Panggang. Rian berharap, warga tersebut dapat memberikan keterangan yang sebenar-benarnya.
"Lihat saja kan tadi pas Bapak (Ahok kampanye) ke pulau (Kepulauan Seribu), warga oke-oke saja. Besok (hari ini) saksi jelaskan apa adanya, yang dialami sebenar-benarnya saja," kata Rian.
Ahok pelajari BAP saksi
Sama seperti persidangan-persidangan sebelumnya, tak ada persiapan khusus yang dilakukan Ahok. Dia hanya akan membaca berita acara pemeriksaan (BAP) saksi.
"Makanya ini aku mau pulang cepat (dari Kepulauan Seribu). Baca-baca BAP," kata Ahok, di Pulau Pramuka, Senin.
Sebelumnya, pada persidangan ke-7 yang digelar di Auditorium Kementerian Pertanian, Ketua Majelis Hakim Dwi Budiarso Santiarto memutuskan untuk menunda sidang.
Dari lima saksi yang dijadwalkan, hanya empat saksi yang hadir, yakni saksi pelapor Muhammad Asroi Saputra dan Iman Sudirman.
Kemudian, dua saksi fakta dari Pemprov DKI Jakarta, yakni Lurah Pulau Panggang Yuli Hardi dan pegawai tidak tetap (PTT) yang juga kamerawan Diskominfomas DKI Jakarta Nurkholis Majid. Ibnu Baskoro dijadwalkan bersaksi, tetapi mangkir dari persidangan. (Kurnia Sari Aziza)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News