kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.907.000   -4.000   -0,21%
  • USD/IDR 16.212   -17,00   -0,10%
  • IDX 6.865   -12,86   -0,19%
  • KOMPAS100 999   -3,55   -0,35%
  • LQ45 764   -2,07   -0,27%
  • ISSI 226   -1,00   -0,44%
  • IDX30 393   -1,12   -0,29%
  • IDXHIDIV20 455   -0,68   -0,15%
  • IDX80 112   -0,32   -0,28%
  • IDXV30 114   0,03   0,02%
  • IDXQ30 127   -0,74   -0,58%

Eka Tjipta Widjaja akan dimakamkan di Karawang, Jawa Barat


Minggu, 27 Januari 2019 / 11:06 WIB
Eka Tjipta Widjaja akan dimakamkan di Karawang, Jawa Barat


Reporter: Handoyo | Editor: Handoyo

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pendiri Sinar Mas, Eka Tjipta Widjaja akan dimakamkan di pemakaman keluarga di Desa Marga Mulya, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, pada hari Sabtu 2 Februari 2019.

Saat ini, jenazah disemayamkan di rumah duka Sentosa, Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto, Jakarta. 

“Jenazah disemayamkan di rumah duka Sentosa, RSPAD Gatot Subroto, Jalan Abdul Rachman Saleh No. 24 - Senen, Jakarta Pusat. Para pelayat dapat menyampaikan belasungkawa pada hari Minggu (27/1) mulai pukul 19.00 WIB, setelah prosesi dari keluarga usai," kata Managing Director Sinar Mas, Gandi Sulistiyanto, Minggu (27/1).

Eka meninggal dunia pada Sabtu (26/1) pukul 19.43 WIB di usia 98 tahun. Faktor usia dan kesehatan menjadi penyebab Eka tutup usia.

Eka dikenal sebagai sosok yang ulet dan pekerja keras. Sejak usia 15 tahun, ia sudah berwirausaha menjajakan biskuit dan permen dengan mengendarai sepeda ke penjuru kota Makassar, Sulawesi Selatan, 

Meski hanya lulusan sekolah dasar, baginya tak ada harapan dan cita-cita yang terlalu tinggi. Filosofi jujur, menjaga kredibilitas, dan bertanggung jawab, baik terhadap keluarga, pekerjaan maupun terhadap sosial menjadi kompas hidupnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Owe-some! Mitigasi Risiko SP2DK dan Pemeriksaan Pajak

[X]
×