kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.539.000   0   0,00%
  • USD/IDR 15.740   20,00   0,13%
  • IDX 7.492   12,43   0,17%
  • KOMPAS100 1.159   4,94   0,43%
  • LQ45 920   6,72   0,74%
  • ISSI 226   -0,39   -0,17%
  • IDX30 475   4,06   0,86%
  • IDXHIDIV20 573   5,12   0,90%
  • IDX80 133   0,95   0,72%
  • IDXV30 141   1,37   0,98%
  • IDXQ30 158   1,02   0,65%

Cek Harga Pangan di Jambi, Jokowi Minta Pemda Bantu Biaya Transportasi Pedagang


Selasa, 16 Mei 2023 / 15:28 WIB
Cek Harga Pangan di Jambi, Jokowi Minta Pemda Bantu Biaya Transportasi Pedagang
Presiden Joko Widodo mengunjungi Pasar Rakyat Talang Banjar di Kota Jambi, Selasa (16/5/2023).


Reporter: Ratih Waseso | Editor: Khomarul Hidayat

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau aktivitas perdagangan yang berlangsung di Pasar Rakyat Talang Banjar, Kota Jambi, Selasa (16/5).

Jokowi menyebut, harga komoditas pangan di sana masih stabil, bahkan cenderung turun pada beberapa komoditas. Tinjauan ke pasar tersebut dilakukan untuk memastikan harga pangan pasca lebaran 2023 kemarin.

“Ini kan habis Lebaran saya ingin memastikan bahwa harga-harga masih baik dan justru beberapa turun, hanya telur saja yang harganya sedikit naik,” ungkapnya dalam Kanal YouTube Sekretariat Presiden, Selasa (16/5).

Baca Juga: Perbaikan Jalan Rusak di Jambi Bakal Diambil Alih Pemerintah Pusat

Selain pengecekan harga di pasar, Jokowi menyampaikan langkah konkret yang dapat dilakukan dalam pengendalian inflasi yaitu dengan membantu biaya transportasi.

Menurutnya, pemerintah daerah (pemda) dapat mengalokasikan APBD untuk membantu pembiayaan tersebut dari tempat produksi ke pasar.

“Jelas kan sudah bolak balik saya sampaikan membantu dari APBD baik provinsi, maupun kota, maupun kabupaten untuk membiayai biaya transpor dari tempat produksi ke pasar, itu jelas konkret,” tambahnya.

Menurutnya, pengecekan harga di pasar penting untuk dilakukan guna mengendalikan inflasi yang berpengaruh terhadap daya beli masyarakat. Untuk itu, Jokowi menginstruksikan pemda untuk terus melakukan pengecekan di lapangan.

“Saya sudah perintahkan kepada gubernur, kepada wali kota untuk melihat terus harga-harga yang ada di pasar. Dan saya senang di Jambi inflasinya turun artinya harga-harga bisa dikendalikan turun,” tuturnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Survei KG Media

TERBARU
Kontan Academy
Advokasi Kebijakan Publik di Era Digital (Teori dan Praktek) Mengenal Pentingnya Sustainability Reporting

[X]
×