Sumber: Kompas.com | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartanto menjelaskan, salah satu upaya pemerintah untuk menekan impor migas dengan biodiesel. Akhir tahun lalu, pemerintah telah menerapkan biodiesel 20% (B20) dan Januari nanti tingkat crude palm oil ( B30) bakal ditingkatkan menjadi 30% (B30).
Menurut Airlangga, dengan penyerapan minyak kelapa sawit atau crude palm oil (CPO) sebanyak 10 juta kiloliter (KL) untuk memenuhi kebutuhan B30, Indonesia bisa menghemat devisa dari impor migas hingga US$ 8 miliar atau sekitar Rp 112,8 triliun (kurs Rp 14.000).
Baca Juga: Jokowi minta CAD tuntas dalam empat tahun, Menko Airlangga siapkan jurus quick-wins
“Jadi kalau sekarang dengan program B30 itu kebutuhan kelapa sawit terserap CPO itu 10 juta kiloliter. Berarti penghematan devisa itu bisa mencapai US$ 8 billion dan ini bisa efektif mengurangi defisit neraca dagang,” kata Airlangga dalam acara Kompas100 CEO Forum, Jakarta, Kamis (28/11/2019).
Program B30 tersebut merupakan peta jalan pemerintah untuk mengurangi defisit transaksi berjalan atau current account deficit (CAD).
Secara bertahap, pemerintah bakal meningkatkan persentase dari CPO di biodiesel hingga 100% Pemerintah menargetkan program biodiesel tersebut bisa diterapkan dalam dua tahun ke depan.
Baca Juga: Di depan dewan bisnis EU-ASEAN, Presiden Jokowi protes soal diskriminasi sawit
“Untuk CPO ini kita targetkan dalam dua tahun,” ujar Airlangga.
Selain itu, pemerintah juga akan memulai program pengalihan penggunaan bahan bakar avtur menjadi green avtur.
Airlangga mengatakan, dengan realisasi program tersebut bisa menghemat devisa hingga US$ 2 miliar atau setara dengan Rp 28,2 triliun.
Baca Juga: Forum Energi Terbesar, PEF 2019 Jawab Tantangan Revolusi Energi
“Tambahan lagi kita siapkan roadmap untuk green avtur yang kebutuhan 1 tahun bisa menghemat billion dollar AS dan program ini diharapkan bisa memperbaiki neraca dagang dan mengurangi ketergantungan migas,” pungkas Airlangga.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Airlangga: Biodiesel 30 Persen Bisa Hemat Devisa Impor Rp 112 Triliun"
Penulis : Mutia Fauzia
Editor : Sakina Rakhma Diah Setiawan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News