Reporter: Barratut Taqiyyah Rafie | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Berikut adalah sejumlah artikel yang menjadi terpopuler di Kontan.co.id:
Erick Thohir disebut punya proyek di Garuda, begini cerita lengkapnya
Kasus penyelundupan komponen motor gede Harley Davidson dan sepeda Brompton berbuntut panjang. Tak hanya menyentuh ranah pribadi eks Direktur Utama PT Garuda Indonesia Tbk(GIAA) tapi juga menyoal proyek Menteri Badan Usaha Negara (BUMN) Erick Thohir.
Ini tercetus dalam acara Indonesia Lawyer Club di TVOne, Selasa (10/12). Dalam acara itu, sang pembawa acara Karni Ilyas menyebut bahwa perusahaan milik Erick Thohir memiliki proyek di Garuda Indonesia. “Proyek itu, … seputar urusan hadling,” ujar Karni.
Artikel Selengkapnya: Erick Thohir disebut punya proyek di Garuda, begini cerita lengkapnya
Empat fakta di balik penjualan aset WSKT yang nilainya triliunan
Kondisi keuangan perusahaan konstruksi pelat merah kerap menjadi sorotan. Ini terkait erat dengan upaya perusahaan tetap bisa melakukan investasi dengan nilai jumbo. PT Waskita Karya Tbk (WSKT) salah satunya.
Emiten plat merah ini dikabarkan tengah melakukan penjualan aset. Apa alasannya? Apa saja aset-aset yang dilepas?
Artikel Selengkapnya: Empat fakta di balik penjualan aset WSKT yang nilainya triliunan
Tok, FAA tidak izinkan Boeing 737 MAX terbang
Kepala Badan Penerbangan Federal Amerika Serikat (FAA) Steve Dickson memastikan, lembaganya tidak akan mengizinkan Boeing Co menerbangkan B737 MAX sebelum akhir 2019.
Kepada CNBC, Rabu (11/12), Dickson mengatakan, di depan Komisi Transportasi dan Infrastruktur DPR AS, ia mengungkapkan, ada hampir selusin masalah yang harus Boeing selesaikan sebelum B737 MAX kembali mengudara.
Artikel Selengkapnya: Tok, FAA tidak izinkan Boeing 737 MAX terbang
Sasar segmen low end, Indosat dan Advan berkolaborasi luncurkan produk baru
SOLO. Perusahaan telekomunikasi, Indosat Ooredoo melalui IM3 Ooredeo bekerjasama dengan Advan meluncurkan Hape Online - 4G Smart Feature Phone. Adapun produk ini menyasar segmen low end yang belum banyak terlayani oleh jaringan internet.
"Pengguna 2G dan 3G masih banyak di Indosat. Harapannya, dengan adanya HP ini pelanggan akan beralih ke 4G," kata Svp Head of Retail and Device Management Indosat Ooredoo Radhia Bendgifi di Solo, Rabu (11/12). Oleh karenanya, perusahaan optimis terhadap permintaan pasar nantinya.
Artikel Selengkapnya: Sasar segmen low end, Indosat dan Advan berkolaborasi luncurkan produk baru
Analis: Hindari saham-saham yang harganya turun drastis sejak awal tahun
Sejak awal tahun hingga Rabu (11/12) atau (year-to-date/ytd), terdapat beberapa saham yang harganya longsor. Beberapa dari saham-saham tersebut ada yang harganya telah tergerus hingga lebih dari 90%.
Sebut saja saham PT Forza Land Indonesia Tbk (FORZ) yang secara ytd harganya telah anjlok hingga 94,57%. Pun begitu dengan saham PT Borneo Olah Sarana Sukses Tbk (BOSS) yang harga sahamnya tergerus 92,46%.
Artikel Selengkapnya: Analis: Hindari saham-saham yang harganya turun drastis sejak awal tahun
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News