Reporter: Syamsul Ashar | Editor: Syamsul Azhar
Selain itu pihak Babcock menyebutkan desain kapal perang Frigat Type 31 atau frigat Arrowhead 140 ini dapat dikonfigurasi untuk memenuhi berbagai persyaratan TNI-AL.
Hari ini adalah momen yang sangat menarik bagi Babcock dan program ekspor frigat kami, karena kami menandatangani lisensi desain dengan PAL untuk dua frigat baru untuk Angkatan Laut Indonesia.
Chief Executive Officer (CEO) Babcock International David Lockwood Babcock menyatakan, produk ekspor Babcock desainnya mudah dialihkan yang dapat menyesuaikan dengan kebutuhan pelanggan.
Baca Juga: Situasi di Laut Natuna dilanda kecemasan, 6 kapal perang China mondar-mandir
"Ini sebagai bagian dari portofolio frigat Arrowhead kami yang kuat. Terlebih lagi, lisensi desain dan program pembangunan selanjutnya akan menjadi katalis yang signifikan bagi kemakmuran di Indonesia," katanya.
Selanjutnya tim Babcock International akan bekerja dengan tim PT PAL di Indonesia, untuk membuat frigat Arrowhead 140 atau Frigat Type 31 agar bisa dibangun di Indonesia.
Ia juga menegaskan Arrowhead 140 atau Frigat Type 31 ini pengerjaanya oleh tenaga kerja lokal Indonesia, sehingga berkontribusi langsung pada nilai sosial dan ekonomi komunitas pembuat kapal bagi negara yang berdaulat secara keseluruhan.
Baca Juga: 6 Kapal perang China ada di Laut Natuna Utara, nelayan ketakutan
"Kami menantikan kesempatan lebih lanjut untuk mendukung PAL saat program ini matang," katanya.''
SELANJUTNYA>>>