kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.917   13,00   0,08%
  • IDX 7.197   56,46   0,79%
  • KOMPAS100 1.106   11,25   1,03%
  • LQ45 878   11,38   1,31%
  • ISSI 221   1,04   0,47%
  • IDX30 449   5,97   1,35%
  • IDXHIDIV20 540   5,29   0,99%
  • IDX80 127   1,41   1,12%
  • IDXV30 134   0,41   0,31%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Sepanjang 2022, Pemerintah Telah Salurkan Rp 106,8 Triliun untuk BUMN dan Lembaga


Rabu, 04 Januari 2023 / 17:24 WIB
Sepanjang 2022, Pemerintah Telah Salurkan Rp 106,8 Triliun untuk BUMN dan Lembaga
Menkeu Sri Mulyani (kiri) bersama Menteri BUMN Erick Thohir menyampaikan keterangan pers di Kantor Presiden, Jakarta, Rabu (24/6/2020). Sepanjang 2022, Pemerintah Telah Salurkan Rp 106,8 Triliun untuk BUMN dan Lembaga.


Reporter: Bidara Pink | Editor: Noverius Laoli

Sementara itu, lembaga PT Sarana Multigriya Finansial (SMF) mendapatkan suntikan dana Rp 2,0 triliun. 

LMAN juga kembali mendapatkan suntikan dana sebesar Rp 28,8 triliun untuk pembelian tanah-tanah dari proyek strategis nasional (PSN). 

Pun BP Tapera mendapatkan dana sebesar Rp 19,1 triliun yang digunakan untuk pembangunan perumahan bagi masyarakat berpendapatan rendah dan Bank Tanah mendapat Rp 500 miliar. 

Baca Juga: Bank BTN (BBTN) Gelar Rights Issue di Tengah Peningkatan Laba

Selain memberikan injeksi dana terhadap BUMN dan lembaga-lembaga tersebut, pemerintah juga mengalokasikan dana untuk pendidikan serta kerja sama internasional. 

Untuk pendidikan, pemerintah menyuntik dana Rp 20,0 triliun untuk Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP). "Dengan adanya dana ini, maka dana abadi bagi pendidikan termasuk pesantren dan penelitian naik terus," tutur Sri Mulyani. 

Dalam kerja sama internasional, pemerintah menyuntik dana Lembaga Dana Kerja Sama Pembangunan Internasional (LDKPI) sebesar Rp 1,0 triliun. 

Ini terutama untuk membantu masyarakat dunia yang sedang alami musibah. Seperti, pada waktu Pakistan, Palestina, dan Afghanistan butuh uluran tangan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×