kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 2.287.000   27.000   1,19%
  • USD/IDR 16.718   -17,00   -0,10%
  • IDX 8.337   18,53   0,22%
  • KOMPAS100 1.160   0,24   0,02%
  • LQ45 848   0,76   0,09%
  • ISSI 288   1,37   0,48%
  • IDX30 443   -2,30   -0,52%
  • IDXHIDIV20 511   -0,47   -0,09%
  • IDX80 130   0,11   0,09%
  • IDXV30 137   0,41   0,30%
  • IDXQ30 141   -0,81   -0,57%

Prabowo Perintahkan Menteri KKP Bangun Budidaya Perikanan di 500 Kabupaten


Kamis, 06 November 2025 / 17:40 WIB
Prabowo Perintahkan Menteri KKP Bangun Budidaya Perikanan di 500 Kabupaten
ILUSTRASI. Presiden Prabowo Subianto meluncurkan secara serentak lebih dari 80.000 Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih pada Senin (21/7/2025). . (Dok. YouTube Sekretariat Presiden). Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP), Wakti Wahyu Trenggono mendapatkan penugasan baru dari Presiden Prabowo Subianto.


Reporter: Lailatul Anisah | Editor: Tri Sulistiowati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP), Wakti Wahyu Trenggono mendapatkan penugasan baru dari Presiden Prabowo Subianto. 

Trenggono mengatakan bahwa dirinya ditugaskan untuk membangun budidaya perikanan di darat. Tugas baru ini ditargetkan bisa menyasar 500 kabupaten sampai pada tahun 2026.

"Pembangunan budidaya perikanan di darat itu juga salah satu yang diminta beliau (Prabowo) untuk di 500 kabupaten," kata Trenggono di Istana Kepresidenan, Kamis (6/11/2025). 

Baca Juga: Resmikan Investasi Lotte di Cilegon, Prabowo: Bukti Kepercayaan Dunia pada Indonesia

Tahun ini, menurut Trenggono menargetkan ada 100 titik yang terbangun. Namun, Trenggono masih belum menjelaskan anggaran yang disiapkan untuk proyek baru ini. 

Selain itu, Trenggono turut melaporkan capaian pembangunan kampung nelayan. 

Trenggono menyebut, hingga awal November 2025 pembangunan kampung nelayan telah mencapai 20-30%. 

"Akhir tahun ini 65%, mudah-mudahan target tercapai," ungkapnya. 

Baca Juga: Realisasi Anggaran Padat Karya Capai Rp 1,61 Triliun, Menyerap 138.314 Tenaga Kerja

Selanjutnya: AAUI Perkirakan Kinerja Asuransi Umum Masih Berpotensi Tumbuh hingga Akhir 2025

Menarik Dibaca: 5 Fase Kehidupan Ini Sebaiknya Sudah Terlindungi Asuransi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
AYDA dan Penerapannya, Ketika Debitor Dinyatakan Pailit berdasarkan UU. Kepailitan No.37/2004 Pre-IPO : Explained

[X]
×