kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

PMI Siap Penuhi Kebutuhan Derivat Plasma Nasional


Kamis, 16 Desember 2021 / 18:30 WIB
PMI Siap Penuhi Kebutuhan Derivat Plasma Nasional
ILUSTRASI. Ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI) Jusuf Kalla


Reporter: Siti Masitoh | Editor: Yudho Winarto

Menteri Koordinator Perekonomian Arilangga Hartarto mengatakan, pihaknya akan membantu penyelenggaraan fraksionasi plasma teruwujud di dalam negeri. Menurutnya, terdapat peluang yang besar dalam pemenuhan kebutuhan derivat plasma nasional bahkan global.

Menurutnya fraksionasi plasma memiliki pasar secara global, 25 juta liter, 60% itu dari Amerika, bahan baku dari dalam negeri, pengguna dari dalam negeri, yang kurang cuma izin. invenstornya pun sudah ada.

“Nanti kita bahas di KCP-PEN di tahun depan. Salah satu dari target KCP-PEN adalah peningkatan produksi dalam negeri termasuk vaksin dan terapeutik, termasuk urusan darah sehingga devisa kita bisa diselamatkan,” tambahnya.

Baca Juga: IHSG Hari Ini Terkoreksi Akibat Omicron, Bagaimana Proyeksi untuk Jumat (16/12)?

Sementara itu, Wakil Menteri Kesehatan Danto Saksono Harbuwono menjelaskan, Kebutuhan global produk plasma mencapai 21 dolar triliun, sementara dalam negeri di tahun 2021 mencapai Rp 1,15.

Namun, meski sudah melakukan impor derivat plasma, kebutuhan itu belum tercukupi. Untuk itu, Kementerian Kesehatan, kata Dante, akan melakukan akselerasi pada tahun 2022 untuk ijin fraksionasi plasmi dalam negeri.

“Masalahnya di sini, aturan permenkesnya sudah ada nomor 15/2019, bahwa penyelenggara fraskionasi plasma antara lain mengatur bahan baku plasma yang berasal dari unit transfusi darah atau pusat atau pusat plasmapheresis dukungan PMI,” kata Danto.

Sayangnya, lanjut Danto, pada saat itu ditetapkan bahwa penugasan penetapan Bio Farma sebagai fasilitas fraksionasi plasma, dan nantinya bisa atur bagaimana ini bisa terkoordinasi dengan baik sehingga PMI bisa mengerjakan, swasta bisa mengerjakan, bio farma bisa mengerjakan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×