kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.585.000   -2.000   -0,13%
  • USD/IDR 16.394   13,00   0,08%
  • IDX 7.191   36,34   0,51%
  • KOMPAS100 1.064   7,10   0,67%
  • LQ45 837   4,97   0,60%
  • ISSI 214   0,63   0,29%
  • IDX30 431   2,82   0,66%
  • IDXHIDIV20 513   1,05   0,21%
  • IDX80 122   0,73   0,60%
  • IDXV30 125   0,06   0,05%
  • IDXQ30 141   0,18   0,13%

Pemerintah upayakan warga syiah Lebaran di kampung


Kamis, 01 Agustus 2013 / 14:17 WIB
Pemerintah upayakan warga syiah Lebaran di kampung
ILUSTRASI. Promo Hotel di Jawa Timur, Bali & Nusa Tenggara, Diskon Hingga 50% dari Tiket.com


Reporter: Noverius Laoli | Editor: Dikky Setiawan

JAKARTA. Keinginan warga Syiah untuk merayakan Lebaran Idul Fitri di Kampung halaman Sampang, Madura, Jawa Timur tampaknya terpenuhi.

Pasalnya, pemerintah pusat berjanji akan memfasilitasi warga Syiah agar bisa pulang kampung dan merayakan Lebaran di kampung halaman bersama sanak saudara dan keluarga.

Hal itu dikatakan Menteri Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat (Menko Kesra) saat ditemui di Kantor Wakil Presiden, Kamis (1/8).

"Pemerintah akan berupaya memfasilitasi mereka (warga Syiah) kembali ke kampung halaman. Meskipun nanti bukan di rumahnya yang lama, tetapi setidaknya yang dekat-dekat situ lah. Kami upayakan mereka sudah di sana pada Lebaran," tutur Agung.

Menurut Agung, dari hasil perundingan dan dialog yang difasilitasi pemerintah pusat antara warga Syiah dengan warga Sunni telah menunjukkan hal-hal positif. Semua pihak, Agung mengklaim, menerima kembali kedatangan warga Syiah ke kampung halamannya. Keduanya juga sama-sama mengikhlaskan apa yang sudah terjadi.

Sebelumnya, Menteri Agama Suryadharma Ali juga mengatakan, perundingan antara warga Syiah dan Sunni sudah menunjukkan kemajuan dan titik terang.

Kedua belah pihak masih memiliki ikatan darah dan persaudaraan satu sama lain. Jadi keinginan untuk kembali hidup bersama lagi, kembali mencuat pasca pemerintah melalui para ulama memberikan pencerahan dan pemahaman tentang kondisi yang terjadi. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Bond Voyage Mastering Strategic Management for Business Development

[X]
×