Sumber: TribunNews.com | Editor: Asnil Amri
JAKARTA. Kebakaran pasar kembali terjadi di Jakarta, kali ini pasar Tomas di Tanah Abang dilalap si jago merah. Kejadian terjadi sekitar pukul 00.00 WIB menjelang dinihari, Jumat (2/5).
"Iya betul sumbernya dari rumah ke pasar Tomas. Lokasi di Tanah Abang V dekat Budi Kemuliaan," kata Petugas Suku Dinas Pemadam Kebakaran Jakarta Pusat, Deki saat dikonfirmasi Tribunnews, Jumat(2/5/2014) dinihari.
Menurut Deki, sebanyak 22 unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi untuk memadamkan api. Hingga berita ini diturunkan petugas masih berada di lokasi kejadian. "Petugas masih lakukan pendinginan," ujarnya.
Mengenai penyebabnya, Deki mengaku belum mengetahui secara pasti karena petugas sedang berkonsentrasi melakukan pemadaman. "Data selengkapnya belum masuk," katanya.
Kejadian di pasar Tomas ini adalah kali ketiga api membakar pasar di Jakarta. Sebelumnya, Pasar Senen dan Pasar Rumput juga dilalap si jago merah. (Willy Widianto)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News