kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45895,78   -2,97   -0.33%
  • EMAS1.318.000 -0,68%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Menteri PUPR: Dua jalur mudik masih diperbaiki


Jumat, 10 Juni 2016 / 19:26 WIB
Menteri PUPR: Dua jalur mudik masih diperbaiki


Sumber: Kompas.com | Editor: Adi Wikanto

Bandung. Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengatakan, hampir seluruh jalur mudik di Indonesia siap dilintasi. Hal itu dikatakan Basuki seusai melakukan ground breaking jalan layang (fly over) Antapani di Jalan Jakarta, Kota Bandung, Jumat (10/6/2016).

Basuki menjelaskan, para pejabat eselon I telah melakukan pengecekan di jalur mudik wilayah Sumatera, Jawa, Sulawesi dan Bali. "H-30 kemarin, semua eselon I Kementerian PUPR ngecek semua jalur mudik Sumatera, Jawa, Sulawesi, Bali, intinya siap," ucapnya.

Namun, beberapa jalur mudik seperti Lampung dan Ciregol di Desa Kutamendala, Kecamatan Tonjong, Kabupaten Brebes, masih mengalami perbaikan.

Ciregol menjadi fokus perhatian lantaran jalur penghubung pantai utara dan selatan itu kerap terjadi longsor. "Hanya Lampung yang masih dalam perbaikan, terus kemudian Ciregol masih ada longsor tapi jalur permanennya sudah kita siapkan juga. Intinya sudah siap," tegas Basuki.

Selain itu, kata Basuki, tol Cipali yang rencananya diresmikan pada pekan depan telah memperlihatkan kesiapannya. Salah satunya, dengan mempersiapkan uji coba integrasi sistem pembayaran di ruas tol Trans Jawa.

Rencananya, ada dua ruas tol yang akan diintegrasikan pada mudik nanti, pembayaran Jakarta-Palimanan dan ruas tol Cipali-Brebes. "Tol Cipali seperti yang diberitakan minggu depan ini akan diresmikan tanggal 13 atau 15 sesuai waktunya Pak Presiden. Termasuk integrasi pintu tol kita hapus empat pintu tol sehingga tinggal Cikarang, Palimanan, Brebes Timur, termasuk pintu gardunya kita tambah dari 11 menjadi 23," ucapnya.

Pemerintah telah memberlakukan sistem integrasi pembayaran tol satu kali bayar dari Jakarta menuju Palimanan dengan harga Rp 109.500. Para pemudik tak perlu lagi bertransaksi di Gerbang Tol Cikopo karena pembayaran bisa dilakukan di Palimanan. Strategi itu diterapkan guna meminimalisir kemacetan selama mudik Lebaran.

(Dendi Ramdhani)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Practical Business Acumen

[X]
×