Reporter: Lamgiat Siringoringo | Editor: Test Test
JAKARTA. Departemen Kesehatan (Depkes) terus berbenah. Menteri Kesehatan Endang Rahayu Sedyaningsih berjanji bakal mempercepat pencapaian target Millenium Development Goals (MDGs) dalam program-programnya selama 100 hari kedepan. Program tersebut diantaranya adalah meningkatkan kesehatan masyarakat pedesaan melalui revitalisasi Posyandu.
Selain itu, Depkes juga berencana akan membuat sarana air minum di 1.379 desa. "Juga membuat sarana sanitasi di 61 lokasi," ujar Endang, Senin (09/11). Tak hanya itu, Depkes juga akan menyelesaikan masalah peredaran obat generik di masyarakat. Salah satu caranya adalah dengan menetapkan kembali pembatasan harga eceran tertinggi obat generik berlogo.
Dalam 100 hari tersebut, Endang juga berjanji bakal meningkatkan pemerataan kualitas tenaga kerja kesehatan di daerah-daerah terpencil, tertinggal dan perbatasan. Salah satunya dengan membuat Peraturan Mentri Kesehatan tentang praktik tenaga kesehatan dan pemberian insentif terhadap tenaga kesehatan. Sayangnya, ia belum merinci lebih jauh mengenai bentuk insentif yang akan diberikan tersebut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News