Sumber: Kompas.com | Editor: Khomarul Hidayat
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kabar duka. Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar meninggal dunia pada Sabtu (8/11/2025).
“Betul, tadi dikonfirmasi ke temen-temen jaksa yang lain,” kata kuasa hukum Antasari Azhar, Boyamin Saiman, saat dikonfirmasi Kompas.com, Sabtu (8/11/2025).
Boyamin mengatakan, jenzah Antasari Azhar akan disalatkan di Masjid Asy Syarif.
“Dan ke pengurus masjid Asy Syarif akan dilakukan shalat jenazah pada Ashar, saya jemaah yang sama di masjid itu, jadi saya pastikan Pak Antasari meninggal,” ujarnya.
Baca Juga: Rencana Lama Hidup Lagi, Pemerintah Akan Susun RUU Redenominasi Rupiah
Boyamin juga meminta masyarakat mohon doa dan dimaafkan almarhum Antasari Azhar.
“Mohon doa dan dimaafkan kesalahannya, dan kita doakan dapat pahala sebanyak-banyaknya di akhirat, saya menyampaikan selaku kuasa hukum,” ucap dia.
Baca Juga: Barang Kena Cukai Bakal Bertambah, Popok Sampai Tisu Basah Masuk Rencana
Penulis: Haryanti Puspa Sari
Editor: Danu Damarjati Tim Redaksi
Sumber: https://nasional.kompas.com/read/2025/11/08/13461901/mantan-ketua-kpk-antasari-azhar-meninggal-dunia?source=headline.
Selanjutnya: Big Match Arema FC vs Persija Jakarta, Live Streaming & Jadwal Super League Pekan 12
Menarik Dibaca: Vivo Y21d HP Murah Cuma 2 Jutaan, Ada Baterai BlueVolt 6500 mAh!
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News













