kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.774.000   15.000   0,85%
  • USD/IDR 16.505   -25,00   -0,15%
  • IDX 6.258   -123,50   -1,94%
  • KOMPAS100 886   -22,04   -2,43%
  • LQ45 692   -18,18   -2,56%
  • ISSI 198   -4,07   -2,02%
  • IDX30 362   -8,54   -2,31%
  • IDXHIDIV20 438   -7,77   -1,74%
  • IDX80 100   -2,74   -2,66%
  • IDXV30 107   -0,87   -0,81%
  • IDXQ30 119   -2,62   -2,16%

Kemlu: Bus Jemaah Umrah Kecelakaan di Arab Saudi, 6 WNI Meninggal Dunia


Jumat, 21 Maret 2025 / 10:43 WIB
Kemlu: Bus Jemaah Umrah Kecelakaan di Arab Saudi, 6 WNI Meninggal Dunia
ILUSTRASI. Terjadi kecelakaan bus yang mengangkut jemaah umrah di Arab Saudi yang mengakibatkan 6 orang jemaah warga negara Indonesia meninggal dunia. FOTO ANTARA/Maha Eka Swasta/mes/09


Sumber: Kompas.com | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Direktur Perlindungan Warga Negara Indonesia (PWNI) Kementerian Luar Negeri, Judha Nugraha, mengabarkan terjadi kecelakaan bus yang mengangkut jemaah umrah di Arab Saudi yang mengakibatkan 6 orang jemaah warga negara Indonesia meninggal dunia.

Judha menyebutkan, peristiwa itu terjadi pada Kamis (20/3/2025) pukul 17.30 WIB di Wadi Qudied, jalan antara Mekkah dan Madinah, 150 kilometer dari Kota Jeddah.

Baca Juga: BPKH Limited Rilis 60 Bus Baru untuk Layanan Jemaah Haji dan Umrah

"Kementerian Luar Negeri turut menyampaikan duka cita atas wafatnya enam jemaah umrah Indonesia dan akan terus membantu penanganan korban luka," kata Judha dalam keterangan tertulis, Jumat (21/3/2025).

Judha menyebutkan, total ada 20 orang WNI yang menjadi korban kecelakaan tersebut, termasuk 6 orang yang meninggal dunia.

"Korban luka telah mendapatkan perawatan di RS Arab Saudi," imbuh Judha.

Berdasarkan informasi sementara, bus tersebut bertabrakan hingga akhirnya terbalik dan terbakar.

"Informasi sementara, bus mengalami tabrakan yang menyebabkan bus terbalik dan terbakar," kata Judha.

Baca Juga: Jemaah Lansia Umrah dan Haji Meningkat, Sebelum Ibadah Konsultasi ke Tenaga Medis

Setelah mendapat informasi tersebut, Konsulat Jenderal RI Jeddah segera mengirimkan Tim Pelindungan WNI ke lokasi dan berkoordinasi dengan otoritas setempat, rumah sakit, tour leader, perwakilan Kementerian Haji, Muassasah, dan perusahaan bus serta memastikan kondisi korban.

Judha mengatakan, Kementerian Luar Negeri saat ini tengah berkoordinasi dengan Kementerian Agama dan agensi umrah yang memberangkatkan para jemaah guna mendapatkan data lengkap para WNI dan keluarga di Indonesia.

"Kemlu juga telah memberitahukan peristiwa ini kepada pihak keluarga," kata judha.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Bus Jemaah Umrah Kecelakaan, 6 WNI Meninggal Dunia", Klik untuk baca: https://nasional.kompas.com/read/2025/03/21/09191041/bus-jemaah-umrah-kecelakaan-6-wni-meninggal-dunia.

Selanjutnya: Link Tukar Kode Redeem FF Klik Reward.ff.garena.com, Cek juga Daftar Kode Terbaru

Menarik Dibaca: Mudik di Tanggal Ini, Dapat Diskon Tarif Tol 20% di Trans Jawa

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Survei KG Media

TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Procurement Economies of Scale (SCMPES) Brush and Beyond

[X]
×