kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.965.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.830   0,00   0,00%
  • IDX 6.438   38,22   0,60%
  • KOMPAS100 926   8,20   0,89%
  • LQ45 723   5,45   0,76%
  • ISSI 205   2,17   1,07%
  • IDX30 376   1,61   0,43%
  • IDXHIDIV20 454   0,42   0,09%
  • IDX80 105   1,01   0,98%
  • IDXV30 111   0,45   0,40%
  • IDXQ30 123   0,28   0,22%

Kemenkeu: Konflik Rusia-Ukraina Bisa Berdampak Positif ke APBN


Jumat, 04 Maret 2022 / 16:55 WIB
Kemenkeu: Konflik Rusia-Ukraina Bisa Berdampak Positif ke APBN
ILUSTRASI. Kenaikan harga komoditas bisa berdampak positif bagi APBN


Reporter: Siti Masitoh | Editor: Anna Suci Perwitasari

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Konflik antara Rusia dan Ukraina belum juga usai. Alhasil, sejumlah harga komoditas pun menanjak. Salah satunya minyak mentah yang terus meroket, imbas dari adanya perang tersebut.

Dirjen Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko Kementerian Keuangan Luky Alfirman mengungkapkan, tren harga komoditas akan berdampak positif bagi pendapatan negara atau Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN).

Secara keseluruhan, diharapkan defisit tetap terjaga dan pembiayaan APBN terutama dari sisi utang akan tetap dapat dipenuhi sesuai target. “Untuk itu, pemerintah senantiasa memonitor kondisi tersebut, sehingga diharapkan tidak mengganggu APBN secara keseluruhan,” tutur Luky kepada Kontan.co.id, Jumat (4/3).

Adapun, menakar volatilitas pasar keuangan, Luky bilang, Pemerintah telah menyiapkan berbagai strategi pemenuhan pembiayaan APBN yang dinamis, oportunistik, dan pruden.

Baca Juga: Menakar Dampak Geopolitik Rusia-Ukraina Terhadap Ekonomi Indonesia

Pemerintah juga memiliki beberapa instrumen untuk menyerap kemungkinan volatilitas pasar keuangan, seperti optimalisasi pemanfaatan Sisa Anggaran Lebih (SAL) tahun lalu dan fleksibilitas penarikan pinjaman tunai.

“Serta juga adanya potensi kenaikan pendapatan APBN yang dapat digunakan mengurangi kebutuhan pembiayaan,” imbuh Luky.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×