kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.347.000 0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Jokowi resmikan tujuh arena PON XX Papua


Sabtu, 02 Oktober 2021 / 10:31 WIB
Jokowi resmikan tujuh arena PON XX Papua
Presiden Joko Widodo meresmikan tujuh arena penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua di Istora Papua Bangkit, Jayapura, Sabtu (2/10).


Reporter: Abdul Basith Bardan | Editor: Anna Suci Perwitasari

KONTAN.CO.ID - JAYAPURA. Presiden Joko Widodo meresmikan tujuh arena pertandingan yang akan digunakan dalam perhelatan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua Tahun 2021.

Peresmian ditandai dengan penandatanganan prasasti yang dilakukan di Istora Papua Bangkit, Kabupaten Jayapura.

Ketujuh arena PON XX Papua yang diresmikan Presiden pada kesempatan tersebut yaitu:

1. Istora Papua Bangkit

  • Terletak di Kampung Harapan, Kabupaten Jayapura, Istora Papua Bangkit mulai dibangun pada November 2018 dan selesai pada September 2020. Bangunan seluas 7.740 meter persegi tersebut memiliki kapasitas 3.148 kursi tribun. Istora Papua Bangkit juga memegang tiga rekor MURI, yakni instalasi textile duct ring terpanjang, atap dome terluas tanpa baut, dan atap baja lengkung bentang terpanjang.

2. Arena Akuatik

  • Arena olahraga air ini terletak di Kampung Harapan, Kabupaten Jayapura dan memiliki luas bangunan 17.783 meter persegi dan berkapasitas 1.500 kursi tribun. Arena akuatik telah mendapatkan sertifikasi dari FINA.

3. Arena Panahan

  • Arena panahan yang terletak di Kampung Harapan, Kabupaten Jayapura, mulai dibangun pada Februari 2020 dan selesaiĀ  pada Juli 2021. Arena panahan ini memiliki luas keseluruhan 33.600 meter persegi dengan luas arena kompetisi 10.000 meter persegi.

Baca Juga: Jadwal Jokowi di Papua, buka PON XX hingga beri pengarahan ke Forkopimda

4. Arena Kriket

  • Terletak di Doyo Baru, Kabupaten Jayapura, arena kriket dibangun mulai Desember 2018 dan selesai pada Agustus 2020. Arena ini memiliki luas 2.669 meter persegi dengan kapasitas 1.657 penonton.

5. Arena Hoki (dalam dan luar ruangan)

  • Arena hoki yang terletak di Doyo Baru, Kabupaten Jayapura ini dibangun mulai Desember 2018 dan selesai pada Agustus 2020. Arena hoki dalam ruangan memiliki luas 7.425 meter persegi dengan kapasitas 1.900 penonton, sementara arena luar ruangan memiliki luas 2.128 meter persegi dan berkapasitas 1.250 penonton.

6. Arena Sepatu Roda

  • Berlokasi di Bumi Perkemahan Waena, Kota Jayapura, arena sepatu roda dibangun mulai Februari 2020 dan selesai pada Juli 2021. Arena ini memiliki luas kawasan 19.800 meter persegi dengan luas arena kompetisi 5.320 meter persegi. Arena ini telah mendapatkan sertifikasi FOP World Skate Standard.

7. Arena Dayung

  • Terletak di Teluk Youtefa, Kota Jayapura, arena dayung memiliki luas kawasan reklamasi 19.771 meter persegi dengan luas lintasan 1.7 hektare. Arena ini dibangun mulai dari Februari 2020 dan selesai pada Agustus 2021.

Selanjutnya: Masa penawaran ORI020 segara dibuka, BNI pasang target penjualan Rp 1 triliun

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×