kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45923,49   -7,86   -0.84%
  • EMAS1.319.000 -0,08%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Harga BBM Naik, Berikut Bahan Pangan yang Harganya Naik, Tetap dan Turun


Selasa, 06 September 2022 / 16:47 WIB
Harga BBM Naik, Berikut Bahan Pangan yang Harganya Naik, Tetap dan Turun
ILUSTRASI. Harga sejumlah bahan pangan naik setelah pemerintah menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi pada Sabtu lalu (3/9). Namun, ada komoditas pangan yang harganya tetap, bahkan ada yang turun.


Reporter: Lailatul Anisah | Editor: Khomarul Hidayat

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga sejumlah bahan pangan naik setelah pemerintah menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi pada Sabtu lalu (3/9). Namun, ada komoditas pangan yang harganya tetap, bahkan ada yang turun.

Berdasarkan pantauan Pusat Informasi Harga Pangan Nasional (PIHPS), Selasa (6/9), komoditas pangan yang harganya naik antara lain komoditas cabai.

"Harga cabai merah keriting naik 1,63% menjadi Rp 71.850 per kg, harga cabai rawit hijau naik 0,58% menjadi Rp 52.100 per kg, dan harga cabai rawit merah naik 2,05% menjadi Rp 64.850 per kg," tulis informasi pada laman PIHPS, Selasa (6/9).

Baca Juga: Harga BBM Naik, Ikappi: Harga Sembako Dipastikan Ikut Naik

Sementara, beberapa komoditas lain harganya masih relatif stabil dari sebelum adanya kenaikan harga BBM.

Adapun beberapa komoditas yang stabil atau tidak mengalami kenaikan yaitu harga daging sapi Rp 128.100 per kg, bawang putih Rp 28.600 per kg, minyak goreng kemasan bermerk 1 Rp 22.850 per kg, dan gula pasir premium Rp 15.850 per kg.

Sementara beberapa komoditas lain harganya turun.

Adapun komoditas yang harganya turun yaitu telur ayam ras segar turun 0,32% menjadi Rp 30.950, bawang merah ukuran sedang turun 0,27% menjadi Rp 36.600 per kg.

"Harga minyak goreng curah turun 0,34% menjadi Rp 14.700 per kg, harga minyak goreng kemasan bermerk 2 turun 0,47% menjadi Rp 21.050 per kg, harga gula pasir lokal turun 0,34% menjadi Rp 14.450 per kg," demikian data PIHPS.

Baca Juga: PKS dan Partai Demokrat Tolak Kenaikan Harga BBM Bersubsidi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×