Reporter: Dyah Megasari |
JAKARTA. Menteri Perdagangan Gita Wirjawan kembali menyatakan siap maju menjadi calon presiden pada Pemilihan Presiden 2014. Dengan catatan, ada yang mencalonkan. Hingga saat ini, kata dia, belum ada yang menyatakan akan mencalonkannya.
"Saya siap maju menjadi calon presiden. Tapi sampai saat ini belum ada yang mencalonkan saya," kata Gita di sela-sela peresmian Pasar Boja, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah, Jumat (24/5).
Ia menegaskan, kedatangannya ke beberapa pasar di Jawa Tengah karena kapasitasnya sebagai Menteri Perdagangan dan tak ada kaitan dengan pencapresan. "Saya tidak melakukan pencitraan. Saya datang untuk meresmikan pasar," kata Gita.
Gita menjelaskan, hingga saat ini ia masih mengurusi harga daging, bawang putih, dan bawang merah. Terlebih lagi menjelang Ramadan dan Idul Fitri, ketika harga-harga melonjak tinggi.
Sebelumnya, Gita juga telah menyatakan siap mengikuti pencalonan presiden, termasuk ikut konvensi Partai Demokrat, dan terbuka untuk dicalonkan oleh partai mana pun. "Kalau sudah bergulir dan saya diundang, tentu saya siap. Saya terbuka (dengan partai mana pun), ini demokrasi," ujarnya.
Menurut Gita, rencana pencalonannya itu sudah disampaikan kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dalam perbincangan yang rileks. Meski demikian, dia enggan menyampaikan bagaimana tanggapan Presiden atas rencana itu. "Nanti dilihat saja," katanya. (Kompas.com Kontributor Kendal, Slamet Priyatin)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News